Carabao Cup 2023

Berhasil Cetak Gol ke Gawang Fulham, Tapi Elkan Baggott tak Bisa Tutupi Kekecewaan Ipswich Town

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott yang bermain di Liga Inggris Ipswich Town jadi sorotan . . .

|
Editor: Salomo Tarigan
Ist
Elkan Baggott cetak gol di Piala Liga Inggris 

Menanggapi hasil ini, Elkan Baggott pun mengaku bahwa sebenarnya ita tak puas dengan hasil akhirnya.

Ia menekankan bahwa hasil 1-3 bukan keinginan semua pemain termasuk dirinya.

“Bukan hasil yang kami inginkan,” tulis Elkan Baggott dalam unggahan Instagram pribadinya, Jumat (3/11/2023).

Pemain kelahiran Bangkok, Thailand, pada 23 Oktober 2002 tersebut mengaku hasil itu memang mengecewakan buat Ipswich Town.

Namun, ia tak bisa memungkiri bahwa ia merasa senang dan bangga.

Sebab akhirnya ia bisa mencetak gol perdananya untuk klubnya.

Ia mengaku senang karena bisa mencatatkan dirinya di papan skor.

Baca juga: Sosok Alex Tirta Diperiksa Polda Metro Hari Ini terkait Firli Bahuri, Sempat Mangkir Alasan Sakit

Apalagi ini menjadi gol perdana Elkan Baggott setelah tampil bersama tim senior sebanyak tujuh kali.

Tentu ia merasa senang karena ini bisa menjadi awal yang bagus buat dirinya mendapatkan tempat utama di Ipswich Town nantinya.

Elkan memang senang, tetapi ia tak bisa menutupi kekecewaan yang juga tengah menyelimuti tim dan dirinya karena gagal mengalahkan Fulham.

“Tapi bangga bisa mencetak gol pertama saya untuk Ipswich Town,” lanjut Elkan.

Sementara itu, Elkan Baggott bakal kembali membela timnas Indonesia.

Baca juga: Update Klasemen Liga 1 Usai Hasil Laga Borneo FC 3-0 Persik, Persib Bandung dan Arema FC Menang

Pemain keturunan Indonesia-Inggris ini ingin bakal menambah kekuatan skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Irak pada 16 November 2023.

Kemudian bakal dijamu Filipina pada 21 November mendatang.

Untuk itu, Elkan Baggott bakal tampil bersama timnas Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini.

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter       

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved