Berita Viral

Motif Ibu di Cianjur Rekayasa Kasus Bayinya Berusia 12 Hari Hilang Saat Tidur, Ternyata Diadopsikan

Terkuak motif ibu berinisial AI (17) di Cianjur merekayasa kasus bayinya yang berusia 12 hari tiba-tiba menghilang saat dirinya dan suaminya tidur

HO
Alika (17) merasa sedih bayinya hilang misterius di Cianjur, Jawa Barat. Terkini, terkuak motif ibu di Cianjur rekayasa kasus bayinya  berusia 12 hari tiba-tiba menghilang saat tidur. 

TRIBUN-MEDAN.COM – Terkuak motif ibu di Cianjur rekayasa kasus bayinya  berusia 12 hari tiba-tiba menghilang saat tidur.

Seperti diketahui, kasus hilangnya bayi laki-laki berusia 12 hari saat orangtuanya sedang tidur menghebohkan warga Cianjur, Jawa Barat.

Ternyata, sang ibu berinisial AI (17) merekayasa hilangnya bayi laki-lakinya tersebut.

Lantas, apa motif ibu berusia 17 tahun itu membuat kabar hilangnya bayinya saat tidur?

Untuk diketahui, bayi laki-laki bernama Daffa tersebut dilaporkan hilang dari rumah oleh orang tuanya pada Minggu (12/11/2023) dini hari.

Setelah dilakukan penyelidikan, terungkap ibu Daffa yang berinisial Al merekayasa kasus hilangnya bayi.

Polisi lakukan olah TKP kasus bayi hilang misterius di Cianjur Jawa Barat.
Polisi lakukan olah TKP kasus bayi hilang misterius di Cianjur Jawa Barat. (HO)


Kapolsek Cibeber, Kompol Aca Nana Suryadi mengatakan AI sengaja memberikan bayi tersebut ke saudaranya tanpa sepengetahuan suami.

AI kemudian berpura-pura ke suami jika bayinya hilang saat tidur.

"Setelah kita lidik, telusuri dan berdasarkan keterangan dari saksi-saksi, ada pengakuan itu."

"Bayinya tadi malam langsung kita jemput ke daerah Cibiuk, Ciranjang," ungkapnya, Senin (13/11/2023).

ilustrasi
ilustrasi (tribunnews)

Kompol Aca Nana Suryadi menambahkan AI telah diamankan untuk menjalani pemeriksaan.

Polisi belum dapat mengungkap motif AI merekayasa kasus hilangnya bayi.

"Tunggal, ibunya yang buat itu (skenario). Terkait motifnya masih kita dalami." 

"Pengakuannya merasa tidak sanggup ngurus sehingga diserahkan ke saudaranya," tandasnya.

Baca juga: Viral Pernikahan di Balikpapan, Tumpukan Uang Selimuti Tubuh Pengantin, Netizen: Mau Nikah Tiap Hari

Baca juga: Pria Ini Jadi Tersangka Imbas Unggah Kasus Dugaan Pelecehan Mahasiswa UNY, Info Dipastikan Hoaks


Suami AI dan sejumlah warga juga diperiksa sebagai saksi dalam kasus ini.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved