Berita Populer Hari Ini

Berita Populer, Sumut Masuki Puncak Musim Hujan, Tangis Pilu Ibu saat Tahu Anaknya Open BO

Berita populer Tribun Medan hari ini dimulai dari Pj Gubernur Imbau Tingkatkan Kesiapsiagaan, Sumut Masuki Puncak Musim Hujan

HO
Pejabat (Pj) Gubernur Sumatra Utara, Hassanudin kepada wartawan saat berkunjung di Presroom Kantor Gubernur Sumut, Selasa (14/11/2023). 

TRIBUN-MEDAN.com - Berita populer Tribun Medan hari ini dimulai dari Pj Gubernur Imbau Tingkatkan Kesiapsiagaan, Sumut Masuki Puncak Musim Hujan

Selanjutnya, Amalan Kekayaan, Baca Dua Ayat Pendek Surat At Talaq, Berikut Caranya

Ketiga, PILU Pergoki Anak Perempuannya Open BO, Tangis Ibu Pecah Saat Jemput Putrinya ke Kantor Satpol PP

Keempat, MENANTU Presiden Joko Widodo Dipecat dari PDI Perjuangan? Ini Penjelasan dari Ketua PDIP

Kelima, Banjir Bandang Landa Sejumlah Wilayah, Jembatan Dua Desa Hanyut Terbawa Arus  

Berikut 5 Berita Populer Tribun Medan hari ini:

1. Pj Gubernur Imbau Tingkatkan Kesiapsiagaan, Sumut Masuki Puncak Musim Hujan

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin memimpin Apel Pagi di Halaman Kantor Gubernur Jalan Diponegoro Nomor 30 Medan, baru-baru ini.
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin memimpin Apel Pagi di Halaman Kantor Gubernur Jalan Diponegoro Nomor 30 Medan, baru-baru ini.(TRIBUN MEDAN/RECHTIN RITONGA)

TRIBUN–MEDAN.com, MEDAN - Wilayah Provinsi Sumut sudah memasuki pucak musim penghujan sejak November dan akan berlangsung hingga Desember 2023.

Untuk itu, Pj Gubernur Sumatra Utara meminta seluruh masyarakat dan para pemangku kepentingan meningkatkan kesiapsiagaan, guna mengurangi risiko bencana hidrometeorologi tersebut.

“Seluruh masyarakat yang bertempat tinggal di sekitar bantaran sungai, ketika frekuensi dan intensitas curah hujan semakin tinggi agar meningkatkan kesiapsiagaan dengan mengurangi aktivitas di luar rumah serta dapat melakukan upaya mengevakuasi diri dan kelompok secara mandiri ke tempat yang lebih aman,” ujar Hassanudin, Selasa (14/11/2023).

Selain itu, Hassanudin juga mengimbau masyarakat yang berada di area cekungan dan dengan sistem drainase wilayah yang tidak memadai dan dapat memicu luapan air, agar dapat melakukan pembentengan pada lajur-lajur aliran air menuju rumah secara mandiri.

Baca juga: Tanggulangi Bencana, Pemkab Langkat Resmi Menggelar TRC-PB


Baca Selengkapnya

2. Amalan Kekayaan, Baca Dua Ayat Pendek Surat At Talaq, Berikut Caranya

Keistimewaan Al Quran
Keistimewaan Al Quran(Ho/ Tribun-Medan.com)

TRIBUN-MEDAN.com - Berikut ini Waktu Mustajab Baca Surat At Talaq, Doa Ayat Seribu Dinar Pembuka Rezeki Melimpah. 

Berikut ayat dalam Al Quran yang memiliki berbagai keistimewaan luar biasa, salah satunya ayat seribu dinar (Potongan Surat At Thalaq) dan Surat Al Waqiah.

Kisah Ayat Seribu Dinar, Amalan Pengundang Rezeki, Ada Cerita Nabi Khidir dan Seorang Saudagar  

Bagi yang belum pernah mendengar ayat seribu dinar perlu anda ketahui bahwa ayat ini adalah bagian akhir ayat 2 dan seluruh ayat 3 dalam Surat At Talaq.

Baca juga: Penyaluran Pupuk Subsidi Capai 60 Persen, Penebusan Terapkan Aplikasi Milik Kementan


Baca Selengkapnya

3. PILU Pergoki Anak Perempuannya Open BO, Tangis Ibu Pecah Saat Jemput Putrinya ke Kantor Satpol PP

PILU Pergoki Anak Perempuannya Open BO, Tangis Ibu Pecah Saat Jemput Putrinya ke Kantor Satpol PP
PILU Pergoki Anak Perempuannya Open BO, Tangis Ibu Pecah Saat Jemput Putrinya ke Kantor Satpol PP(Instagram)

TRIBUN-MEDAN.com - Pilu pergoki anak perempuannya open BO, tangis ibu pecah saat jemput putrinya ke kantor Satpol PP.

Kisah seorang ibu di Malang yang mendapati putri tercintanya ditangkap satpol PP lantaran open BO viral.

Sang ibu tak mampu menahan kesedihan saat mendapati fakta menyakitkan tersebut.

Ilustrasi Open BO
Ilustrasi Open BO (Kolase)

Melansir dari Tribunnewsbogor.com, selasa (14/11/2023) berawal dari Satpol PP Kota Malang melakukan razia di kos daerah Jalan Sigura-gura

Tepatnya di Kecamatan Lowokwaru pada Senin (13/11/2023) lalu.


Baca Selengkapnya

4. MENANTU Presiden Joko Widodo Dipecat dari PDI Perjuangan? Ini Penjelasan dari Ketua PDIP

Wali Kota Medan Bobby Nasution
Wali Kota Medan Bobby Nasution(Istimewa)

TRIBUN-MEDAN. com, MEDAN - Walikota Medan Bobby Nasution menanggapi prihal surat usulan pemecatan yang dilayangkan DPC PDIP terhadapnya. Ditemui usai rapat di gedung DPRD Medan, Bobby menanggapi usulan pemecatan dirinya dengan santai.


"Soal sikap kita, kayak kemarin pokoknya," kata Bobby, Selasa (14/11/2023).

Sambil tersenyum, Bobby mengatakan akan menyampaikan tanggapan lebih jauh hal tersebut pada sore nanti.


"Ini tahun politik tentang itu sore, kita lagi di gedung anggota dewan, gedungnya wakil rakyat kota Medan, tadi kita bersama pak Ketua DPRD kita juga tidak ada bahas itu yang kita bahas kepentingan masyarakat kota Medan," lanjut Bobby.


Bobby mengaku telah menerima surat usulan pemecatan dirinya oleh PDIP Medan. Mantu presiden Jokowi itu bilang, surat tersebut diterima pada Senin malam.


Baca Selengkapnya

5. Banjir Bandang Landa Sejumlah Wilayah, Jembatan Dua Desa Hanyut Terbawa Arus  

Jembatan  yang menghubungkan Desa Batu Jonjong sebanyak 4 dusun dan Desa Ujung Bandar sebanyak 13 dusun dengan total sekitar 1.000 KK di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, rusak serta hanyut dibawa air karena banjir bandang, Selasa (14/11/2023) pagi.
Jembatan yang menghubungkan Desa Batu Jonjong sebanyak 4 dusun dan Desa Ujung Bandar sebanyak 13 dusun dengan total sekitar 1.000 KK di Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, rusak serta hanyut dibawa air karena banjir bandang, Selasa (14/11/2023) pagi.(TRIBUN MEDAN/HO)

TRIBUN–MEDAN.com, STABAT - Hujan deras merata yang terjadi di sejumlah kabupatan di Sumatra Utara telah menyebabkan banyak bencana yakni banjir bandang hingga longsor.

Catatan Tribun, bencana banjir terjadi Sungai Bahorok dan Kecamatan Selapian Kabupaten Langkat serta Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir. Sementara di Tanah Karo terjadi longsor hingga memutus akses utama sejumlah kecamatan di kabupaten tersebut.

Di Langkat, sebanyak 7 rumah warga di Dusun Simpang Telu, Desa Pancowarno, Kecamatan Salapian, Langkat, Sumatra Utara, rusak akibat banjir bandang.

"Kejadian ini bermula pada Selasa (14/11/2023) sekitar pukul 00.15 WIB, di mana beberapa warga melihat air Sungai Bahorok sudah masuk ke dalam rumah warga," ujar Kasi Humas Polres Langkat, AKP S Yudianto.

Lanjut Yudianto, warga sekitar langsung mengimbau kepada masyarakat agar keluar dari rumah untuk menyelamatkan diri.


Baca Selengkapnya

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved