Travel
Goa Liang Sipege, Objek Wisata Sarang Kelelawar yang Disebut Tempat Lahir Raja
Kabupaten Toba merupakan wilayah yang memiliki beragam tempat wisata, satu diantaranya adalah Goa Liang Sipege yang diyakini tempat lahir Raja Sijorat
TRIBUN-MEDAN.COM,TOBA- Kabupaten Toba yang ada di Sumatra Utara terkenal dengan beragam tempat wisatanya.
Satu diantara objek wisata bernilai sejarah adalah Goa Liang Sipege.
Goa Liang Sipege ini merupakan sarang kelelawar yang diyakini menjadi tempat kelahiran seorang raja.
Lokasinya berada di Desa Simarmar Pea Talun Hutagaol, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba.
Di lokasi wisata ini, kamu tidak hanya bisa menikmati keindahan alamnya saja, tapi juga mengenal sejarah keberadaan goa ini.
Lantaran goa ini menjadi sarang kelelawar, kotorannya pun kemudian dijadikan pupuk oleh masyarakat sekitar.
Untuk menuju ke lokasi, Anda bisa berjalan sejauh 2 Km dari jalan raya.
Anda akan menembus semak dan ilalang sepanjang menuju ke Goa Liang Sipege ini.
Menurut informasi yang ada di laman Repositori Kemendikbud, Goa Liang Sipege ini diyakini merupakan tempat lahir Raja Sijorat Panjaitan.
Ia adalah anak pertama dari Raja Situngo Naiborngin Panjaitan dan Pintauli boru Hutapea.
Dari penuturan masyarakat, Raja Sijorat Panjaitan dilahirkan di Goa Liang Sipege saat ibunya mengasingkan diri.
Kala itu, sang ibu tak kunjung melahirkan ketika usia kandungannya sudah memasuki 9 bulan.
Karena melebihi usia kandungan manusia normal, Raja Situngo Naiborngin Panjaitan kemudian memulangkan sang istri ke rumah orangtuanya di Laguboti.
Raja Situngo Naiborngin Panjaitan kemudian menikah lagi dengan paribannya boru Hasibuan.
Sampai di Laguboti, Pintauli kemudian tak tinggal di rumah orangtuanya.
