Berita Viral
SOSOK DS, Admin Grup 'Islam Sesat' yang Viral, Putus Sekolah Saat Kelas 4 SD dan Caper ke Orang Tua
DS tumbuh dengan keterbatasan akses pendidikan. Sebab, hanya bersekolah hingga kelas 4 SD. Sehari-hari, kata dia, DS berkegiatan di rumah.
TRIBUN-MEDAN.com - Inilah sosok DS, admin grup 'Islam Sesat' yang tengah viral.
Kini DS sudah dibekuk polisi.
DS diketahui putus sekolah saat kelas 4 SD.
Diduga selama ini DS kurang perhatian dari orang tuanya.

Sebuah grup Telegram 'Islam Sesat' membuat geram masyarakat hingga viral di media sosial.
Kini, admin grup 'Islam Sesat' tersebut dibekuk polisi.
Pria berinisial DS diduga menjadi admin grup Telegram yang meresahkan tersebut.
Grup tersebut berisi konten penistaan agama Islam hingga meresahkan warga Kota Serang.
Baca juga: Viral Aksi Pasangan Kekasih Berbuat Mesum di Taksi, Sopir hanya Bisa Terdiam dan Fokus Menyetir
DS ditangkap oleh warga di Kelurahan Cimuncang, Kota Serang, Banten yang kesal terhadap ulahnya.
"Pada hari Kamis tanggal 21 April 2024 DA diduga telah menyebarkan konten berita diduga penistaan agama," kata Kasi Humas Polresta Serang Kota, Kompol Iwan Sumantri, Jumat (22/3/2024).
Menurut Iwan, berdasarkan pengakuan pelaku konten berisi penistaan agama tersebut disuruh oleh temannya yang membenci islam.
"Pengakuan sementara disuruh seseorang untuk menyebarkan konten jtu," ujar dia.

Kendati demikian, Polresta Serang Kota masih melakukan pendalaman terkait perkara tersebut.
"Saat ini DS masih di minta keterangan dan berkordinasi team cyber Dirkrimsus Polda Banten untuk pendalaman," pungkasnya.
Sosok Admin
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.