Kebakaran di Kabanjahe
MENGUAK Penyebab Kebakaran Menewaskan 4 Orang Sekeluarga di Kabanjahe,Libatkan Tim Inafis dan Labfor
Saat ini tim dari Puslabfor Polda Sumut mengumpulkan sampel di lokasi kejadian untuk dianalisis lebih lanjut. Dibakar atau Terbakar?
TRIBUN-MEDAN.com - Kepolisian masih menyelidiki kasus kebakarn rumah keluarga Sempurna Pasaribu di Kabanjahe.
Seperti diberitakan, rumah semi permanen yang berada di Jalan Nabung Surbakti, Kabanjahe, ludes dilalap si jago merah, Kamis (27/6/2024).
Akibat kebakaran yang terjadi sekira pukul 03.00 WIB itu, menyebabkan empat korban, termasuk Sempurna meninggal dunia.
Keempat Korban meninggal sekeluarga suami istri anak dan cucu:
-
Sempurna Pasaribu (40 tahun)
-
Efprida Br Ginting (48 tahun)
-
Sudiinveseti Pasaribu (12 tahun)
-
Lowi Situngkir (3 tahun)
Kerangan dari KBO Satreskrim Polres Tanah Karo Iptu Togu Siahaan, adanya kebakaran ini diketahui setelah mendapatkan laporan dari warga.
Dirinya menjelaskan, setelah mendapatkan informasi ini pihaknya langsung bergerak ke TKP untuk mengecek kondisi TKP.
"Benar dini hari tadi kita menerima informasi adanya kebakaran di Jalan Nabung Surbakti. Adapun TKP merupakan warung klontong yang dijadikan tempat tinggal," ujar Togu, saat ditemui di Mapolres Tanah Karo, di Jalan Veteran, Kabanjahe.
Diungkapkan Togu, pasca kebakaran tadi pihaknya membenarkan jika adanya korban jiwa di lokasi kejadian.
korban dari kebakaran tadi, satu orang pria, satu orang wanita, dan dua anak di bawah umur.
"Benar ada empat korban," ungkapnya.
Atas temuan tersebut, selanjutnya pihaknya langsung berkoordinasi dengan tim Inafis Polres Tanah Karo untuk mengevakuasi keempat jenazah korban ke RSU Kabanjahe.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.