Final Euro 2024
JADWAL Final Euro 2024, Bigmatch Spanyol vs Inggris, Mitos Back to Back Final Untungkan Three Lions?
Euro 2024 telah sampai ke laga puncak. Partai final Euro 2024 mempertemukan Spanyol vs Inggris
Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Dedy Kurniawan
Namun berkat kerja keras para pemainnya, tim berlogo Tiga Singa itu mampu mengukir kemenangan selama fase gugur hingga ke final.
Inggris juga didukung dengan satu rekor yang bisa membuat mereka menatap final dengan optimis.
Inggris adalah negara ketiga sebagai finalis yang kalah kembali mencapai final pada turnamen Euro berikutnya.
Menurut Squawka, dua kesempatan sebelumnya, tim yang kalah di final berhasil menjadi juara ketika tampil lagi di final.
Situasi back to back final Inggris ini pernah dialami oleh Jerman. Der Panzer pernah ke final 1976 dan 1980, lalu juga di 1992 dan 1996.
Namun di 1976 dan 1992, Jerman gagal menjadi juara. Baru di edisi berikutnya setelah gagal, Die Mannschaft menjadi juara.
Ini menjadi angin segar di mana Inggris gagal juara di Euro 2020 dan kembali ke final di edisi Euro selanjutnya.
Selain itu, dari segi rekor pertemuan Inggris juga bisa sedikit berbesr hari lantaran lebih unggul empat kemenangan ketimbang Spanyol.
Dikutip dari 11v11, Inggris telah memenangkan 14 pertandingan dalam 27 pertemuan mereka dengan Spanyol.
Sementara Spanyol telah mengantongi 10 kemenangan dan tiga lainnya berakhir imbang.
Di Euro, Final di Stadion Olimpiade Berlin nanti akan menjadi pertemuan pertama antara Inggris dan Spanyol sejak perempat final 1996.
Kala itu, Inggris berhasil menang atas Spanyol lewat adu penalti dengan skor 4-2 setelah bermain imbang tanpa gol.
Menarik untuk ditunggu apakah Inggris akan membuat football is coming home benar-benar terjadi.
(*/Tribun-Medan.com)
Jadwal Final Euro 2024
Final Euro 2024
Spanyol vs Inggris
Inggris vs Spanyol
tribunmedan.id
Tribun-medan.com
| Densus 88 Satgaswil Sumut Ajak Siswa SMA Tanamkan Semangat Nasionalisme dan Tolak Paham Radikal |
|
|---|
| Hari Pahlawan 2025, Kapolresta Deliserdang: Mari Kobarkan Semangat Juang Demi Merawat Kemerdekaan |
|
|---|
| Polres Batubara Kembali Salurkan Bantuan melalui Program Minggu Kasih |
|
|---|
| Sat Samapta Polres Batubara Gencarkan Patroli Objek Wisata, Jamin Keamanan Pengunjung |
|
|---|
| Polres Sibolga Gelar Sosialisasi Penerimaan Siswa SMA Taruna Kemala Bhayangkara TA 2026/2027 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Harry-kane-inggris-final-euro.jpg)