Kapolsek Panai Tengah Bersilaturahmi ke Lapas Labuhanbilik, Bahas Sinergitas Antar Instansi
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Labuhanbilik menerima audiensi Kapolsek Panai Tengah, AKP Basyaruddin Siregar
TRIBUNMEDAN.COM, LABUHANBILIK - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Labuhanbilik menerima audiensi Kapolsek Panai Tengah, AKP Basyaruddin Siregar. Silaturahmi ini untuk menjalani sinergi antar instansi.
Plt Kepala Lapas Labuhanbilik, Rinaldo Adeta Noah Tarigan mengatakan, sangat berterima kasih adanya kunjungan dari AKP Basyaruddin Siregar.
"Kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan Bapak Kapolsek ke Lapas Labuhanbilik. Kunjungan ini sebagai bentuk kerja sama antara lapas dan pihak polsek. Saya berharap silaturahmi seperti ini tetap terjalin dengan baik," ujarnya kepada media.
Baca juga: Dorong Inovasi, Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar FGD Asistensi Teknis dan Penelusuran Dokumen Paten
Selain itu, kata dia, kerja sama antar instansi sangat penting terlebih menyangkut keamanan dan ketertiban di lapas.
"Kami terus membangun komunikasi yang baik dengan TNI/Polri. Selain keamanan kami juga melakukan kerja sama dengan tokoh-tokoh agama untuk membantu Lapas Labuhanbilik dalam memberikan pembinaan warga binaan," katanya.
Sedangkan, Kapolsek Panai Tengah, AKP Basyaruddin Siregar menyampaikan, kedatangan di Lapas Labuhanbilik untuk memperkuat sinergitas sekaligus bermitra dengan Lapas Labuhanbilik.
"Ada beberapa hal yang tengah kami bicarakan bersama antara lain kerja sama dengan Lapas Labuhanbilik. Seperti mengenai keamanan dan ketertiban lapas dan pembinaan warga binaan," ujarnya.
Ia mengucapkan terima kasih terhadap jajaran Lapas Labuhanbilik yang menyambut kedatangan dengan baik.
(*)
Kapolsek Panai Tengah
AKP Basyaruddin Siregar
Rinaldo Adeta Noah Tarigan
Plt Kepala Lapas Labuhanbilik
Lapas Labuhanbilik
Tribunmedan.com
| Plt Kepala Lapas Labuhanbilik Bersilaturahmi dengan Camat, Mereka Bahas Pelayanan Publik |
|
|---|
| Bertemu Kadis DPMPTSP Labuhanbatu, Lapas Labuhanbilik Sebentar Lagi Punya Klinik Pratama |
|
|---|
| Seluruh ASN Lapas Labuhanbilik Pakai Baju Adat, Peringati Hari Lahir Pancasila: Jaga Kerukunan |
|
|---|
| Kadiv PAS Kemenkumham Sumut Berkunjung ke Lapas Labuhanbilik, Beri Penguatan Tusi Pemasyarakatan |
|
|---|
| 5 Warga Binaan Lapas Labuhanbilik Terima Remisi Khusus Natal 2023, Kelapas: Transparan dan Gratis |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.