Kebakaran di Jalan Flamboyan

Enam Unit Tempat Usaha Terbakar di Jalan Flamboyan Raya, Kadis Damkar Sebut Tak Ada Korban Jiwa

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Muhammad Yunus mengatakan,  enam unit tempat usaha terbakar di Jalan Flamboyan Raya Kecamatan Medan Selayang.

|
Penulis: Anisa Rahmadani | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN MEDAN/ANISA RAHMADANI
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Muhammad Yunus saat diwawancarai usai melakukan pemadaman di Jalan flamboyan Raya,Jumat (9/8/2024). Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini. 

TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Muhammad Yunus mengatakan,  enam unit tempat usaha terbakar di Jalan Flamboyan Raya Kecamatan Medan Selayang.

Dikatakan Yunus,  enam unit tempat usaha itu terdiri dari Rumah Makan, dan Bengkel sepeda motor. 

Dijelaskannya, kejadian kebakaran pada pukul 17.00 WIB. Api berhasil dipadamkan pada pukul 18.30 WIB

"Api sudah berhasil dipadamkan. Saat ini sedang pendinginan. Lokasi yang terbakar ini merupakan tempat berbagai macam jenis  usaha dengan total enam unit bangunan," terangnya.

Meski sedang dilakukan pendinginan, Yunus meminta mobil damkar  pun kembali datang  untuk berjaga, apakah ada api yang masih hidup atau tidak. 

"Kita telah turunkan 11 mobil damkar. Namun untuk pendinginan ini kita turunkan dua unit mobil damkar lagi," terangnya.

Atas kejadian ini, kata Yunus tidak ada korban jiwa. Hanya saja untuk total kerugian belum bisa dipastikan.

"Berdasarkan informasi, yang terbakar ini tempat usaha rumah makan, dan bengkel ban. Untuk usaha lainnya masih kita periksa lebih lanjut," ucapnya.

Disinggung penyebab kebakaran, Yunus belum bisa membeberkan karena masih dalam tahap pendinginan dan pengecekan oleh pihak kepolisian.

"Masih kita cek bersama pihak kepolisian dan saat ini masih dilakukan pendinginan," jelasnya.

Hingga saat ini, kondisi Jalan Flamboyan Raya ditutup total. Karena itu, jalan ini menjadi macet parah. Sementara masyarakat masih sibuk menyaksikan kejadian ini yang membuat kondisi jalan jadi lebih kurang kondusif.

(cr5/tribun-medan.com)

Update berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter   dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved