Berita Medan
Polisi Temukan Tempat Penampungan Kendaraan Hasil Curian di Pancur Batu, Puluhan Motor Diamankan
Kapolsek Pancur Batu, AKP Krisnat Napitupulu, membenarkan penemuan puluhan sepeda motor tersebut.
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN- Polisi menemukan puluhan sepeda motor bodong, diduga hasil curian.
Puluhan sepeda motor tersebut ditemukan di kawasan Desa Durin Tonggal, Kecamatan Pancur Batu, Deliserdang, pada Kamis (17/10/2024) kemarin.
Kapolsek Pancur Batu, AKP Krisnat Napitupulu, membenarkan penemuan puluhan sepeda motor tersebut.
"Iya benar kemarin ada ditemukan tempat penampungan sepeda motor," kata Krisnat kepada Tribun-medan, Jumat (18/10/2024).
Katanya, selain sepeda motor bodong petugas juga mengamankan beberapa orang yang diduga sebagai pelaku pencurian.
"Ada pelaku yang diamankan. Untuk penadahnya masih kita dalami," sebutnya.
Namun, ia belum menjelaskan kronologis pengungkapan penemuan puluhan sepeda motor tersebut.
"Nanti jelasnya kita sampaikan pada saat rilis," ujarnya.
Informasi yang diperoleh oleh Tribun-Medan, ada sebanyak 20 sepeda motor yang ditemukan oleh petugas.
Pengungkapan kasus tersebut bermula ketika, petugas melakukan pengembangan terhadap pelaku pencurian sepeda motor.
Saat ini, puluhan sepeda motor bodong tersebut telah diamankan di Polsek Pancur Batu.
(Cr11/tribun-medan.com)
Sidang Mantan Pekerja Perusahaan Ekspedisi, Tuntut Pesangon Usai Diberhentikan Sepihak |
![]() |
---|
Sertifikasi Halal Jadi Tangga Naik Kelas UMKM Medan, Benny: Target 1.000 Disalurkan |
![]() |
---|
Baby Shark Camp di Sun Plaza, Ini Deretan Acara yang Dihadirkan |
![]() |
---|
Tergiur Upah Warga Aceh jadi Tumbal Peredaran Sabu 1,8 Kilogram Divonis 18 Tahun |
![]() |
---|
Atlet PON Medan Kecewa, Kadispora Janji Bonus PON 2024 Cair di Triwulan 4 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.