Berita Seleb
Dituduh Dorong Anak dari Tangga, Kimberly Bantah Edward Akbar: Gile, Kapan Gue Dorong?
Reaksi Kimberly Ryder usai Edward Akbar menyebutnya pernah mendorong sang anak dari tangga.
TRIBUN-MEDAN.com - Reaksi Kimberly Ryder usai Edward Akbar menyebutnya pernah mendorong sang anak dari tangga.
Artis Kimberly Ryder membenarkan jika anaknya sempat jatuh dari tangga rumah.
Akan tetapi, kata Kimberly, dirinya tak ada di tangga di saat anaknya terjatuh.
"Aku mencoba untuk mengingat-ingat ya, gila kapan gue mendorong anak dari tangga? Karena aku kadang agak jelek ingatannya.
"Aku ingat anakku pernah jatuh dari tangga tapi aku lagi nggak di situ aku lagi di kamar. Eh yang dua tuh yang lihat anakku jatuh dari tangga karena Edward lagi sakit, tapi aku nggak ada di situ," kata Kimberly Ryder.
Kim dengan tegas tak pernah melakukan hal yang ditudingkan oleh, pria yang kini masih berstatus suaminya tersebut.
"Ya kali gue dorong anak dari tangga? Boleh ditanya ke anak-anaknya apa mereka ada trauma sama aku bisa kok nggak apa-apa ayo," ucapnya.
Selain itu, Edward menyebut jika Kimberly kerap berkata kasar dan kotor kepada anak.
Kim pun tegas membantah.
"Itu nggak sih so far, yang diajarin ke anak itu salat, tiap hari saya salat bareng sama mereka. Mereka masih ngaji. Tadi Edward ditanya apa dia mengamalkan ajaran agama? Oke iya salatnya iya tapi puasa nggak," ujarnya.
Pemain sinetron ini mengatakan jika ia memberikan pendidikan agama untuk anak-anaknya.
Ia pun menyinggung soal Edward yang tak menafkahi anaknya.
"Mereka masih ngaji, mereka belajar berenang dan juga belajar membaca juga. Belajar ngaji dan salat juga saya lanjutin, bukan karena udah nggak sama dia tiba-tiba aku setop semuanya. Selain itu kekhawatiran dia apalagi cuma itu doang? Nggak mikirin soal nafkah anak-anak?" kata Kim.
Edward Bantah Sekap Kimberly
Aktor Edward Akbar ngotot tak pernah merasa menyekap Kimberly Ryder sebagaimana pengakuan istrinya tersebut.
| POSTINGAN Terakhir Onadio Leonardo Diserbu Usai Ditangkap Kasus Narkoba: Bergaulnya Udah Sama Habib |
|
|---|
| Profil Onadio Leonardo, Artis Suami Beby Prisilia Ditangkap Kasus Narkoba |
|
|---|
| SENTILAN Tengku Dewi Usai Andrew Andika Pamer Buku Nikah di Depan Kabah: Berhubungan Dari Gue Hamil |
|
|---|
| Penyebab Pipi Kempot Ashanty, Anang Hermansyah Belum Beri Izin Operasi: Aku Belum Berani |
|
|---|
| Fakta-fakta Deddy Corbuzier Digugat Cerai Sabrina, Dulu Pacaran 9 Tahun Sebelum Nikah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.