Breaking News

Berita Viral

MOMEN Bocah Nangis Lihat Dedi Mulyadi Hingga Disebut Dediphobia, Disorot di Konvoi Kemenangan Persib

KDM berjoget sambil membawa bendera Persib. Namun di tengah kebahagiaan itu, seorang anak kecil laki-laki tampak menangis ketakutan melihat KDM.

Instagram @bandung.point
NANGIS LIHAT GUBERNUR - Tangkapan layar dari Instagram @bandung.point pada Senin (26/5/2025) saat seorang anak laki-laki menangis saat melihat Gubernur Jawa Barat. Dedi Mulyadi dalam konvoi kemenangan Persib Bandung viral. 

Selain anak berbaju putih, anak lain yang mengenakan jersey biru juga tampak menangis diduga takut kepada KDM.

Dalam video yang dibagikan akun Tiktok @af1taa, tampak anak laki-laki mengenakan jersey biru.

Anak itu bersembunyi di balik badan ayahnya sambil memegang tangan sang ayah.

"Pa dediphobia," tulis pengunggah.

Baca juga: Wanita Curhat Merasa Bersalah Berselingkuh dengan Pria Beristri, Ngaku Susah Akhiri Hubungan


Sebelumnya, video anak-anak menangis melihat video Dedi Mulyadi di smartphone juga viral.

Bahkan warganet sampai membuat istilah Dediphopia, yaitu kondisi anak-anak takut dijemput oleh Dedi Mulyadi jika nakal.

Sebelumnya, Dedi Mulyadi mengunggah video di akun media sosialnya yang mengatakan ia akan menjemput anak-anak nakal.

Seperti anak yang suka main handphone, malas mandi, malas ke sekolah, susah makan hingga melawan orangtua.

Baca juga: Oditur Tuntut Bebas Eks Ketua Puskopkar Purn Kolonel Igit Kasus Penggelapan

"Kalau gak nurut sama orang tua, Pak Gubernur datang, nanti dijemput," ucap Dedi Mulyadi.

Video itupun sering dijadikan orangtua untuk memperingatkan anak-anaknya, khususnya anak-anak kecil.

Anak-anak tersebut takut dijemput dan dikirim ke barak militer.

 

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com 

(*/ Tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved