Sumut Terkini
Seleksi Calon Komisaris dan Direksi BUMD Langkat Setia Negeri Mulai Mengerucut, Ini Nama-namanya
Setelah melalui proses tahapan uji kelayakan dan kepatuhan, calon komisaris menyisakan 4 nama saja. Sedangkan calon direksi menyisakan 7 orang.
Penulis: Muhammad Anil Rasyid | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, LANGKAT- Nama-nama calon komisaris dan direksi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Langkat Setia Negeri (Perseroda) mulai mengurucut.
Setelah melalui proses tahapan uji kelayakan dan kepatuhan, calon komisaris menyisakan 4 nama saja.
Sedangkan calon direksi menyisakan 7 orang.
Seleksi ini pun berdasarkan pengumuman panitia seleksi calon komisaris dan direksi BUMD Langkat Setia Negeri (Perseroda) nomor 03/PANSEL/BUMD/2025 tertanggal 3 Juni 2025.
Adapun nama-nama calon komisaris dan direksi yang lulus pada tahap uji kelayakan dan kepatuhan adalah.
Komisaris :
1. Amril
2. M Iskandarsyah
3. Rahmatullah
4. Sukhyar Mulyamin
Direksi :
1. Aidil Ilham Lubis
2. Khairul Anwar
3. Pujianto
4. Putro Yugo Wibowo
5. Subaktiar
6. Suhendro
7. Zulkifli
Sedangkan itu calon yang lulus pada tahapan pertama akan mengikuti tahapan berikutnya.
Adapun tahapannya wawancara akhir dengan kepala daerah dalam hal ini Bupati Langkat pada tanggal 14-18 Juli 2025 bertempat di Ruang Rapar Bupati Langkat.
Dan pada tanggal 23 Juli 2025 pengumuman final tahapan seleksi.
Dikabarkan sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, melakukan seleksi komisaris dan direksi dalam pembentukan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Langkat Setia Negeri (Perseroda).
Saat dikonfirmasi Bupati Langkat, Syah Afandin menjelaskan tujuan terbentuknya BUMD tersebut.
"Selama ini BUMD kita di Kabupaten Langkat belum ada. Sempat ada dibidang PDAM tapi tidak terjadi," ujar pria yang kerap disapa Ondim, Rabu (9/7/2024).
| Warga Gotong Jenazah Melewati Jalan Rusak, Kadis PUPR Sumut: Sempat Diproyekkan namun Gagal |
|
|---|
| Petani Asal Samosir Laporkan Kasat Reskrim hingga Penyidik Polres Samosir ke Propam Polda Sumut |
|
|---|
| Operasi Kancil Rampung, Polda Sumut Serta 5 Polres Prioritas Ungkap 249 Kasus, Sita 114 Motor Curian |
|
|---|
| Punya Jejaring di Pemprovsu, Chairin Simanjuntak Sudah Tepat Jadi Plh Sekda Kota Binjai |
|
|---|
| Kabar Baik Bagi Petani, Pemkab Humbahas Terapkan Penurunan Harga Pupuk Subsidi Sebesar 20 Persen |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.