Medan untuk Semua
Program Penari, 279 Anak Diimunisasi di Medan Labuhan
Langkah ini dilakukan untuk memastikan setiap anak mendapatkan imunisasi lengkap demi kesehatan mereka di masa depan.
Penulis: Dedy Kurniawan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Dalam rangka menyukseskan program Sepekan Mengejar Imunisasi (Penari), Puskesmas Medan Labuhan menggelar sweeping imunisasi secara terjadwal di dua kelurahan wilayah kerjanya.
279 anak telah menerima imunisasi di Medan Labuhan, Minggu (10/8/2025)
Kepala Puskesmas Medan Labuhan, dr. Imelda Iriana Purba, mengatakan capaian imunisasi sudah mencapai 57 persen atau sekitar 279 anak.
Langkah ini dilakukan untuk memastikan setiap anak mendapatkan imunisasi lengkap demi kesehatan mereka di masa depan.
"Mereka telah menerima imunisasi sesuai target IDL (Imunisasi Dasar Lengkap) dan IBL (Imunisasi Baduta Lengkap)," katanya.
"Kami terus melakukan sweeping untuk menyukseskan program Penari. Kami yakin, dengan imunisasi yang kecil, kita akan mencapai sehat yang besar," ujar Imelda.
Program Penari biasanya dilaksanakan bertepatan dengan momen penting seperti Hari Kesehatan Nasional, Pekan Imunisasi Dunia, atau peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia. Tahun ini, kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke-80.
Imelda mengimbau seluruh masyarakat agar rutin membawa anaknya ke Posyandu setiap bulan. Imunisasi dinilai sebagai aset masa depan bagi generasi.
"Jangan takut imunisasi. Dengan imunisasi, orangtua telah memberikan aset terbesar kepada anaknya," pesannya.
Selain memberikan perlindungan terhadap berbagai penyakit berbahaya, imunisasi juga menjadi investasi jangka panjang untuk tumbuh kembang anak.
Dengan cakupan imunisasi yang merata, diharapkan generasi masa depan Indonesia tumbuh sehat, cerdas, dan kuat.
Sebelumnya saat melakukan kunjungan, Ketua TP PKK Medan, Airin Rico Waas terjun langsung, menyapa para petugas yang tengah melayani para ibu dan anak-anak untuk mendapatkan Imunisasi.
Saat bercengkrama dengan para ibu, Airin Rico Waas juga mengingatkan agar mereka tidak lupa membawa anaknya agar selalu diimunisasi sesuai jadwal.
"Imunisasi dilakukan untuk melindungi anak-anak dari penyakit menular yang berbahaya lewat peningkatan kekebalan tubuh secara aktif. Diharapkannya, angka Zero Dose di Kota Medan dapat ditekan sehingga dapat terwujud generasi emas," katanya ketika di Posyandu Mawar, Medan Area.
(Dyk/Tribun-Medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
Rico Waas Dorong Kontribusi CSR Halte dan Ambulans, Manfaat Langsung untuk Warga Medan |
![]() |
---|
Zakiyuddin Harahap Ajak Komunitas Bikers Perangi Narkoba dan Begal |
![]() |
---|
Sapa Warga Rico Waas di Medan Marelan, Air Jernih Akhirnya Mengalir ke Musala |
![]() |
---|
Rico Waas Buka Pintu Investasi Medan-Amerika, Lisa Podolny Bahas Teknologi Siber |
![]() |
---|
GPM Pemko Medan Diharapkan Atasi Permasalahan Kelangkaan Beras, Per Kecamatan 2 Ton |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.