Sumut Terkini
Ratusan Pelajar Tingkat PAUD Hingga SD di Kabanjahe Buka Rangkaian Pawai HUT RI Ke-80 di Karo
Tak hanya para peserta, suasana meriah juga tampak dirasakan oleh para orangtua pelajar terutama di tingkat PAUD dan TK.
Penulis: Muhammad Nasrul | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com, KARO - Menjelang perayaan HUT RI ke-80 tahun 2025, rangkaian acara untuk menyemarakkan peringatan hari kemerdekaan RI di Kabupaten Karo dimulai pada Kamis (14/8/2025).
Dimana, hari ini rangkaian pawai dan festival semarak semangat kemerdekaan Indonesia dibuka dengan pawai dari pelajar setingkat PAUD hingga SD.
Berdasarkan informasi yang didapat, pawai pelajar yang diisi dengan pertunjukan drumband dan parade busana dibagi menjadi beberapa tahapan.
Untuk hari ini, pawai diikuti oleh tingkat PAUD hingga SD se Kecamatan Kabanjahe, sementara untuk tingkat SMP dan SMA digelar pada Minggu (17/8/2025) mendatang.
Berdasarkan informasi yang dikutip dari website Kabupaten Karo, total peserta yang mengikuti pawai sebanyak 81 kontingen. Dengan rincian 55 kontingen tingkat PAUD dan TK, serta 26 kelompok dari tingkat SD.
Amatan www.tribun-meda.com, ratusan peserta pawai tampak sudah bersiap untuk memulai pawai di lokasi kumpul di lapangan Yayasan Perguruan GBKP, Kabanjahe.
Terpantau, sejak sekira pukul 07.00 WIB satu persatu peserta dari masing-masing kontingen mulai memadati lokasi kumpul yang mana direncanakan akan dilepas sekira pukul 08.00 WIB.
Tak hanya para peserta, suasana meriah juga tampak dirasakan oleh para orangtua pelajar terutama di tingkat PAUD dan TK.
Seperti yang diungkapkan oleh Lestari, dirinya mengatakan sejak kemarin sudah tak sabar menantikan anaknya tampil dalam kemeriahan HUT RI tahun ini.
"Iya dari kemarin sudah semangat sekali, masih lihat pakai bajunya aja sudah semangat. Apalagi anak baru tahun ini masuk TK kan, jadi baru pertama ikut makanya semangat sekali," ujar Lestari.
Setelah nantinya dilepas, diketahui para peserta pawai akan berjalan melalui rute yang cukup panjang.
Mulai dari titik kumpul, menuju ke Jalan Kapten Pala Bangun terus ke Jalan Letnan Mumah Purba, ke Jalan Kapten Bangsi Sembiring.
Selanjutnya menuju ke Tugu Bambu Runcing, hingga terus lagi ke Jalan Veteran, dan berakhir di depan Rumah Dinas Bupati Karo yang merupakan panggung kehormatan.
(mns/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
Dari Limbah Sawit Sumut, BioLNG KIS Group Siap Masuk ke Pasar Shell di Singapura |
![]() |
---|
P-APBD Sumut TA 2025 Alami Penurunan 5,28 Persen Menjadi Rp12,5 T |
![]() |
---|
Diduga Manipulasi Dana Kampanye Rp 2 Miliar Pilkada 2024, KPU Deli Serdang Diadukan ke Polda Sumut |
![]() |
---|
Antisipasi Banjir di Musim Hujan, Pemkab Humbahas Bersihkan Selokan di Areal RSUD Doloksanggul |
![]() |
---|
Hasil Autopsi Belum Keluar, Polisi Periksa 8 Saksi Soal Kerangka di Pohon Aren yang Diduga Dibunuh |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.