Mahasiswa UMA Tewas
Polisi Usut Kematian Mahasiswa Universitas Medan Area yang Diduga Dirampok lalu Dibunuh
Keesokan harinya atau Kamis 13 November, Bonio, sang mahasiswa UMA, mulai tak mengangkat telepon, maupun membalas pesan singkat.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
"Yang hilang kemarin paling handphone sama kereta kata kakaknya. Keretanya gak nampak gitu."
Sebelum Tak Ada Kabar dan Ditemukan Tewas, Mahasiswa UMA Medan Kirim Pesan 'Selamat Hari Ayah' Hingga Bikin Orang Tua Terharu
Seorang mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Medan Area (UMA) bernama Bonio Raja Gadja, tewas diduga dibunuh.
Mayatnya ditemukan di dalam kamar rumah, Gang Rambe, Dusun IV, Desa Marindal II, Kecamatan Patumbak, Jumat 14 November kemarin malam.
Ayah korban, Johar menerangkan komunikasi terakhir dengan anaknya tersebut.
Ia mengatakan, pada Rabu 12 November kemarin, Bonio mengirimkan pesan singkat kepada Johar.
Dalam pesannya, Bonio mengucapkan selamat hari ayah kepada Johar dengan kata-kata yang membuatnya terharu.
"Hari Rabu. Kebetulan pada hari Rabu dia mengucapkan selamat hari ayah. Dibuatnya kalimat yang sangat menyentuh,"kata Johar, di RS Bhayangkara Medan, Sabtu (15/11/2025).
Johar menerangkan, ucapan selamat hari ayah itu seperti menjadi pesan terakhir anaknya.
Sebab, keesokan harinya atau Kamis 13 November, Bonio mulai tak mengangkat telepon, maupun membalas pesan singkat.
Padahal, hari Kamis tersebut Johar menyampaikan mau memberikan uang kuliah kepada anaknya tersebut.
"Kejadiannya hari Kamis, mulai gak ada lagi telepon. Kita chat dia gak membalas lagi. Kebetulan saya mau mengirimkan uang kuliahnya gak dibalas,"ucapnya.
Karena korban tak merespon, pada Jumat 14 November malam, Johar menghubungi anak perempuannya bernama Diva yang tinggal serumah dengannya.
Saat itu Diva sedang bekerja sebagai ahli gizi di salah satu dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) di Medan.
Kemudian Diva diminta pulang ke rumah melihat kondisi adiknya karena tak menjawab.
Setibanya di lokasi sekira pukul 20:30 WIB, kondisi rumah sudah berantakan dan korban tewas di dalam kamarnya.
| Mahasiswa UMA yang Tewas Sempat Izin ke Ortu Bawa Kawan Nginap di Rumah karena Tinggal Sendirian |
|
|---|
| Sungguh Pilu, Sebelum Ditemukan Tewas, Mahasiswa UMA Medan Kirim Pesan Selamat Hari Ayah |
|
|---|
| Sehari Sebelum Tewas, Mahasiswa UMA Sempat Tagih Uang Kontrakan, Butuh Uang Buat Tambal Ban Motor |
|
|---|
| Diduga Dibunuh, sebelum Tewas Mahasiswa UMA Medan Sempat Main Biliard Bareng Kawan Sekelas |
|
|---|
| Mahasiswa UMA Diduga Dibunuh di Medan, Motor dan Handphone Korban Dikabarkan Hilang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/mahasiswa-Fakultas-Hukum-UMA-diduga-dibunuh_Berita-Medan-Terkini_.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.