Sumut Terkini

Bupati Oloan Nababan Terjunkan Alat Berat Perbaiki Jalan Longsor Antar Dusun di Desa Sampetua

Hasil peninjauannya, masyarakat sampaikan jalan tersebut kerap longsor bila musim penghujan.

Penulis: Maurits Pardosi | Editor: Ayu Prasandi
Kominfo Humbahas
Bupati Humbahas Oloan Nababan tinjau perbaikan jalan terdampak longsor di Desa Sampetua, Kecamatan Onan Ganjang, Kabupaten Humbahas kemarin, Rabu (1/10/2025). 

TRIBUN-MEDAN.com, DOLOKSANGGUL- Bupati Humbahas Oloan Nababan tinjau longsor di Desa Sampetua, Kecamatan Onan Ganjang, Kabupaten Humbahas kemarin, Rabu (1/10/2025). Ia jelaskan, jlan rusak itu merupakan akses utama penghubung antar dusun.

Hasil peninjauannya, masyarakat sampaikan jalan tersebut kerap longsor bila musim penghujan.

"Jalan itu selalu mengalami longsor apalagi saat musim penghujan. Akibatnya jalan terputus dan tidak bisa dilalui kenderaan roda dua maupun roda empat," ujar Oloan Nababan, Kamis (2/10/2025).

Agar jalan dapat diselesaikan cepat, ia juga menerjunkan alat berat. Masyarakat sekitar pun ikut bergotong-royong memperbaiki jalan tersebut.

Ia juga menyampaikan terimakasih kepada masyarakat setempat karena sudah ikut berperan aktif bergotong-royong bersama pemerintah memperbaiki jalan.

“Atas permintaan masyarakat, pemerintah sudah hadir ditengah-tengah masyarakat untuk memperbaiki jalan longsor," terangnya.

"Jalan penghubung antar dusun ini, penanganannya akan secepatnya diperbaiki, agar aktivitas warga tidak terganggu. Perbaikan jalan akan dilakukan secepat mungkin," lanjutnya.

Ia menjelaskan, jalur itu sangat vital untuk kegiatan ekonomi dan pendidikan masyarakat setempat.

"Kita sudah sampaikan kepada BPBD, agar segera ditangani. Satu unit alat berat diturunkan untuk memperbaiki jalan dan masyarakatpun ikut bergotong-royong," pungkasnya.

(cr3/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved