Breaking News

PSMS Medan

PSMS Medan Takluk 0-2 dari Garudayaksa FC, Kas Hartadi Soroti Dua Penalti dan Finishing Pemain

Kekalahan ini terasa menyakitkan karena PSMS sejatinya tampil dominan sepanjang laga.

Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR
PSMS VS GARUDAYAKSA FC - Pesepakbola PSMS Medan saling berebut bola dengan pesepakbola Garudayaksa FC pada lanjutan pertandingan Pegadaian Championship Musim 2025/2026, di Stadion Utama Sumatera Utara, Deliserdang, Sabtu (25/10/2025). Hasil akhir pertandingan PSMS Medan takluk dikandang atas Garudayaksa FC dengan skor 0-2. TRIBUN MEDAN/DANIL SIREGAR 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- PSMS Medan harus menelan kekalahan pahit di laga kandang terakhir putaran pertama kompetisi Pegadaian Championship 2025/2026.

Bermain di Stadion Utama Sumatera Utara, Jumat (31/10/2025) malam, tim berjuluk Ayam Kinantan takluk dari tamunya Garudayaksa FC dengan skor 0-2.

Kekalahan ini terasa menyakitkan karena PSMS sejatinya tampil dominan sepanjang laga.

Namun, dua penalti yang diberikan kepada tim tamu menjadi pembeda hasil akhir pertandingan.

Pada menit ke-20, wasit Fibay menunjuk titik putih setelah bola mengenai tangan Erwin Gutawa yang dianggap melakukan handball saat mencoba memblok umpan silang Andik Vermansyah.

Everton yang maju sebagai eksekutor menuntaskan tugasnya dengan sempurna. Sepakannya mengarah ke pojok kanan gawang dan tak mampu dijangkau kiper Reky Rahayu, membuat Garudayaksa unggul 1-0 di menit ke-23.

Petaka kembali menghampiri PSMS di babak kedua. Setelah meninjau insiden melalui VAR, wasit kembali memberikan hadiah penalti bagi Garudayaksa FC pada menit ke-72.

Ryu yang maju sebagai eksekutor kedua juga sukses menunaikan tugasnya.

Tembakan kaki kanannya meluncur ke pojok kanan gawang dan kembali tak terjangkau oleh Reky Rahayu.

Skor berubah menjadi 2-0 di menit ke-75, yang bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat PSMS gagal memanfaatkan laga kandang untuk menambah poin di klasemen sementara Grup 1 Pegadaian Championship.

Pelatih Kepala PSMS Medan, Kas Hartadi, mengakui timnya sebenarnya bermain cukup baik dan mampu menguasai jalannya pertandingan.

Namun, dua penalti yang diberikan wasit membuat ritme permainan berubah.

“Game kemarin juga menguasai jalannya pertandingan, cuma kena dua penaltinya saja. Jadi kita tahu sendiri lah bagaimana,” ujar Kas Hartadi kepada Tribun Medan melalui sambungan telepon, Minggu (2/11/2025).

Kas menilai secara permainan tim sudah menunjukkan peningkatan, terutama dalam hal transisi dan organisasi permainan.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved