Liga Inggris

Update Klasemen Liga Inggris Usai Manchester City Menang 3-0 dari Liverpool, Chelsea Posisi 3

Man City menang Kemenangan tersebut membawa Manchester City semakin merapat ke pemuncak klasemen Arsenal.

Editor: Salomo Tarigan
(mancity.com)
EKSPRESI GUARDIOLA - Pelatih Manchester City Pep Guardiola ketika anak asuhnya meraih kemenangan besar di markas Ipswich Town pada pekan ke-22 Liga Inggris 2024/2025. Pada pekan ke11 Liga Inggris 2025-2026, Man City menang 3-0 atas Liverpool, Senin (10/11/2025) dini hari WIB 

 Jalannya Pertandingan

Tempo tinggi langsung tersaji sejak menit awal, kedua tim saling menekan dan menciptakan peluang berbahaya.

Manchester City lebih dominan di lima menit pertama dan kerap memanfaatkan kecepatan Jeremy Doku di sisi kiri.

Pergerakan gesit Winger Belgia itu beberapa kali membuat lini belakang Liverpool kewalahan. 

Pada menit ke-9, Doku dijatuhkan oleh kiper Giorgi Mamardashvili di kotak penalti setelah terjadi kekacauan di depan gawang.

Wasit sempat meninjau ulang insiden melalui VAR, dan pada menit ke-11, City akhirnya mendapat hadiah penalti.

Namun peluang emas itu gagal dimanfaatkan Erling Haaland. Tendangan kerasnya ke pojok kanan bawah mampu ditepis dengan gemilang oleh Mamardashvili.

VAR memastikan posisi kaki sang kiper berada di garis gawang saat penalti diambil, sehingga tidak ada pengulangan tendangan.

Tak patah semangat, City terus menekan. Doku hampir membuka keunggulan pada menit ke-26 lewat aksi solo run-nya, tetapi tembakannya ditepis kiper Liverpool. 

Tekanan bertubi-tubi itu akhirnya berbuah hasil tiga menit kemudian. Haaland menebus kegagalan penalti sebelumnya.

Stiker asal Norwegia itu menyambut umpan silang terukur dari Matheus Nunes dengan sundulan keras ke tiang jauh.

Gol itu menandai gol ke-99 Haaland di Premier League sekaligus membawa City unggul 1-0 pada menit ke-29'.

Liverpool mencoba bangkit lewat serangan balik cepat. Mohamed Salah beberapa kali berperan penting.

Umpannya kepada Wirtz diteruskan menjadi tembakan pada menit 33'. Namun sepakan pemain asal Jerman itu berhasil diblok Nico Gonzalez. 

The Reds sempat menyamakan kedudukan di menit ke-39 lewat tandukan Virgil van Dijk yang memanfaatkan sepak pojok Salah

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved