Liga Inggris

Update Klasemen Liga Inggris Usai Manchester City Menang 3-0 dari Liverpool, Chelsea Posisi 3

Man City menang Kemenangan tersebut membawa Manchester City semakin merapat ke pemuncak klasemen Arsenal.

Editor: Salomo Tarigan
(mancity.com)
EKSPRESI GUARDIOLA - Pelatih Manchester City Pep Guardiola ketika anak asuhnya meraih kemenangan besar di markas Ipswich Town pada pekan ke-22 Liga Inggris 2024/2025. Pada pekan ke11 Liga Inggris 2025-2026, Man City menang 3-0 atas Liverpool, Senin (10/11/2025) dini hari WIB 

Dari jarak jauh, Doku memilih melepaskan tembakan kencang yang melengkung indah ke pojok jauh, tak mampu dijangkau Mamardashvili.

Gol spektakuler itu menjadi yang pertama bagi Doku di Premier League musim ini, sekaligus mengubah skor menjadi 3-0 untuk Manchester City.

Pep Guardiola kemudian menarik Doku keluar di menit ke-72, digantikan Omar Marmoush dan disambut tepuk tangan meriah seluruh stadion. Penampilan gemilangnya benar-benar jadi kunci keunggulan City.

Liverpool mencoba bangkit lewat skema cepat Salah dan Szoboszlai, namun peluang demi peluang kandas.

Pada menit ke-75, tembakan keras Szoboszlai dari jarak jauh berhasil ditepis Donnarumma dengan refleks luar biasa. 

Dua menit berselang, Salah hampir mencetak gol setelah memanfaatkan kesalahan lini belakang City, tetapi chip-nya melebar tipis di sisi gawang.

Liverpool terus berusaha di sisa waktu lewat pergantian Florian Wirtz dengan Federico Chiesa dan masuknya Joe Gomez menggantikan Conor Bradley. Namun semua usaha itu tak cukup menembus kokohnya pertahanan City.

Sampai peluit panjang berbunyi, Manchester City menutup laga dengan kemenangan telak 3-0 atas Liverpool.

Susunan Pemain
 

Manchester City (4-3-3):

Gianluigi Donnarumma; Matheus Nunes, Ruben Dias, Josko Gvardiol, Nico O'Reilly; Bernardo Silva, Nico Gonzalez, Phil Foden; Rayan Cherki, Erling Haaland, Jeremy Doku. 

Liverpool (4-2-3-1):

Giorgi Mamardashvili; Conor Bradley, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister; Mohamed Salah, Dominik Szoboszlai, Florian Wirtz; Hugo Ekitike.

 

Baca juga: HASIL dan Klasemen Liga Inggris - Man City Bantai Liverpool, Posisi Arsenal Siap-siap Disalip

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

Sumber: tribunnews.com

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved