Baru 1 Bulan Rayakan Ulang Tahun ke 89, Ibunda Ani Yudhoyono Terima Kabar Kepergian Putri Tercinta
Ibu negara Indonesia ke-6, Ani Yudhoyono meninggal dunia di usianya ke 66 tahun di saat Ibunya baru sebulan rayakan ultah ke 89
TRIBUN-MEDAN.COM - Ibu negara Indonesia ke-6, Ani Yudhoyono meninggal dunia di usianya ke 66 tahun.
Ani Yudhoyono menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit National University Singapura, Sabtu (1/6/2019) sekitar pukul 11.50 waktu setempat.
Ani Yudhoyono tutup usia usai mengidap penyakit kanker darah atau leukimia.
Hampir 4 bulan lamanya, Ani Yudhoyono dirawat di Rumah Sakit National University Singapura.
Sejak 2 Februari 2019 lalu, istri dari Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini harus terbaring lemah di ranjang rumah sakit.
Dalam rentang waktu tersebut, kondisi ibunda Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono ini pun selalu naik turun.
Baru 1 Bulan Rayakan Ulang Tahun ke 89, Ibunda Ani Yudhoyono Terima Kabar Pahit Kepergian Putri Tercinta
Pada Kamis (16/1/2019), kondisi kesehatan Ani Yudhoyono dikabarkan sempat membaik hingga akhirnya diperbolehkan keluar menghirup udara segar.
Sempat membaiknya kesehatan Ani Yudhoyono, tentu menjadi kado untuk sang ibunda, Sunarti Sri Hadiyah yang berulang tahun.
Ya, ibunda Ani Yudhoyono, Sunarti Sri Hadiyah, baru saja berulang tahun ke 89 pada Senin (20/5/2019) lalu.
Dalam potret yang dibagikan sang Annisa Pohan, Sunarti Sri Hadiyah pun tampak terlihat sehat dan bugar.
Potret mendiang Ani Yudhoyono bersama sang ibunda, Sunarti Sri Hadiyah, yang diunggah pada Mei 2018 silam.
Tampak senyum keluar dari wajah perempuan yang akrab dipanggil Ibu Ageng ini, apalagi di kelilingi cucu dan cicit di hari ulang tahunnya.
"Kemarin Ibu Ageng memasuki usia yang ke-89 tahun, MasyaAllah diberikan umur yang panjang dan sehat oleh Allah SWT. "
"Semoga di Sisa umur Bu Ageng selalu diberikan limpahan Barakah dan keselamatan dunia dan akhirat oleh Allah SWT."
"Sehat selalu ya Bu Ageng sehingga dapat selalu berkumpul dengan 7 anak, 13 Cucu dan 17 Cicit Bu Ageng," begitu caption foto Sunarti yang ditulis oleh Annisa Pohan.


