UNS Solo Beri Gelar Sarjana pada Almarhumah Icha (Irza) yang Tewas Kecelakaan sebelum Ujian Skripsi
Almarhumah semasa hidup dikenal sebagai salah satu mahasiswi yang tergolong memiliki prestasi membanggakan dengan Indeks Prestasi (IP) 3,38.
UNS Solo Beri Gelar Sarjana pada Almarhumah Icha (Irza) yang Tewas Kecelakaan sebelum Ujian Skripsi
TRIBUN-MEDAN.COM - UNS Solo beri gelar sarjana pada almarhumah Icha (Irza) yang tewas kecelakaan sebelum ujian skripsi, Kamis (25/6/2019).
Almarhumah Irza Laila Nur Trisna Winandi (21) atau biasa dipanggil Icha tewas ditabrak truk kontainer yang rem blong tiga jam sebelum mengikuti ujian skripsi di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jawa Tengah, Kamis (25/7/2019).
Kecelakaan yang merenggut nyawa Icha terjadi sekitar pukul 07.50 WIB, padahal almarhumah direncanakan mengikuti ujian skripsi pukul 11.00 WIB.
Akhirnya UNS memutuskan memberikan penghargaan berupa gelar Sarjana Pendidikan (SPd) dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jawa Tengah pada almarhumah.
Penghargaan tersebut diberikan Rektor UNS Solo, Prof Jamal Wiwoho saat melayat almarhumah di rumah duka Perum Bumi Singkil Permai II RT 006/ RW 011, Karanggeneng, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (26/7/2019).
Icha merupakan mahasiswi dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer (PTIK) FKIP UNS angkatan 2015.
Icha meninggal dunia setelah tertabrak truk kontainer di Puskesmas Mojosongo, Boyolali, Kamis (25/7/2019).
“Ini bentuk penghargaan dari UNS untuk almarhumah dan keluarga.
Almarhumah akan diwisuda pada 24 Agustus mendatang," kata Jamal didampingi Dekan FKIP UNS, Dr Mardiyana, Jumat.
Menurut Jamal, penghargaan itu diberikan karena almarhumah sudah memiliki niat untuk mengikuti ujian skripsi pada Kamis itu.
Almarhumah minta ibunya untuk mengantarkannya mengikuti ujian skripsi.

Rektor UNS Solo Prof Jamal Wiwoho melayat almarhumah Irza Laila Nur Trisna Winandi (21) atau biasa dipanggil Icha, mahasiswi UNS yang meninggal setelah tertabrak truk kontainer di rumah duka Perum Bumi Singkil Permai II RT 006/ RW 011, Karanggeneng, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (26/7/2019).(Dokumentasi Humas UNS Solo)
Naas di saat mau meminta izin kepada kepala Puskesmas Mojosongo, almarhumah yang masih berada di parkiran puskesmas tertabrak truk kontainer yang diduga mengalami rem blong dan meninggal dunia.
"UNS juga membebaskan biaya perkuliahan almarhumah jika masih memiliki tanggungan pembayaran," tandasnya.
