Viral Medsos

Viral Postingan Adik Mencari Jodoh untuk Kakaknya yang Sudah Berusia 30 Tahun, Dibanjiri Pesan Masuk

Kakak yang cantik jelita dan sudah berusia 30 tahun tersebut membuat adiknya ingin sang kakak segera dapat pendamping.

Editor: AbdiTumanggor
Kolase TribunStyle (twitter @imqtsu)
Viral cuitan seorang adik perempuan mencari jodoh untuk kakaknya yang sudah berusia 30 tahun 

Unggahan Syaza tersebut dibanjiri tanggapan dari warganet yang tertarik menjadi pendamping kakak Syaza.

"Saya mendapat hampir 200 pesan langsung (DM) yang ingin berkenalan dengan kakaknya. Bahkan ada juga yang ingin mengenalkan dengan abang mereka," ungkap Syaza.

Bahkan ada lelaki yang berusia di bawah kakaknya yang juga ikut tertarik untuk menjadi pendamping kakaknya.

Syaza mengaku dirinya juga sempat melihat profil lelaki yang ingin menjadi kakak iparnya.

"Ada review, lihat dua atau tiga-empat orang."

Menurut Syaza dirinya juga memiliki kriteria tersendiri dengan lelaki yang ingin menjadi pendamping kakaknya.

"Bagi saya, jika seseorang benar-benar ingin serius dengan dia (kakaknya) lelaki tersebut haruslah sayang dengan keluarga, baik, dan memiliki keuangan yang stabil."

Awalnya Syaza mengungkap sang kakak, Fatin Nabila marah karena dirinya menjadi viral.

"Kakak pada awalnya marah karena viral sampai di Facebook, dia mengatakan dirinya single karena sebuah pilihan dan lain sebagainya."

Syaza mengungkap ada orang yang salah mengartikan tentang postingannya tersebut.

Padahal dirinya hanya ingin kakaknya menemukan kebahagiaan.

"Sedih bila orang salah arti niat saya. umi pun tahu hal ini viral."

Sementara itu sang kakak justru terlihat santai belum menikah di usia yang kebanyakan telah bersuami.

Sementara orang tua mereka juga kerap bertanya kapan Fatin Nabila akan segera menikah, namun mereka tidak memaksa.

"Kakak ni relak je, jadi ini seperti usaha sayalah untuk tolong dia. Ibu bapa pun ada tanya tapi mereka tidaklah memaksa kakak."

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved