Polemik Bansos di Sumut

Soal Bansos Sembako Tak Sesuai Takaran, Sekda Simalungun: Itu Kebijakan Pemprov Sumut!

Sekda Kabupaten Simalungun Mixnon Simamora angkat bicara tentang adanya penyaluran bantuan sosial (bansos) sembako yang tak sesuai takaran semestinya.

Penulis: Alija Magribi | Editor: Juang Naibaho
Tribun Medan / Satia
Bantuan sembako Pemprov Sumut untuk warga terdampak Covid-19 yang dikurangi takarannya, Selasa (19/5/2020) 

"Dalam waktu dekat kita akan jadwalkan pemanggilan kepada yang bersangkutan, kepada pembagian bantuan bisa begitu," jelasnya.

Sementara, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumut Zonny Waldy mengatakan, kekurangan bantuan sembako kepada masyarakat di Kabupaten Simalungun sudah ditarik oleh penyedia.

Penarikan ini dilakukan setelah sebelumnya anggota DPRD Sumut, Roni Situmorang menemukan kekurangan pada berat masing-masing bantuan sembako tersebut.

"Habis Lebaran akan disalurkan kembali, karena perusahaan menarik kembali bantuan tersebut," kata Zonny saat ditemui di Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman, Kota Medan, Selasa (19/5/2020) siang.

(tri bun-medan.com/Alija Magribi)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved