Begal Sadis di Sunggal
Korban Begal di Sunggal Ditusuk Bagian Dagu Hingga Kritis, Saksi Mata Sebut Pelaku Ada 3 Orang
Aksi pembegalan sadis terjadi di Jalan Tanjung Balai, Pondok Recok, Sunggal, Deliserdang, Jumat (28/8/2020) malam.
Penulis: Victory Arrival Hutauruk | Editor: Juang Naibaho
Tribun-Medan.com/Victory Hutauruk
Lokasi pelaku begal tewas diamuk massa di Jalan Tanjung Balai, Pondok Recok, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, Jumat (28/8/2020) malam.
Lebih lanjut, Budiman menjelaskan bahwa korban masih selamat dan masih dirawat di RS Bina Kasih Medan.
"Korban selamat, enggak ada luka, enggak ada ditusuk Korban di Rumah Sakit Bina Kasih, tersangka di Rumah Sakit Bhayangkara," tuturnya.
Ia menyebutkan bahwa saat pihaknya mendatangi TKP korban dan pelaku sudah tergeletak bersama sepeda motor.
"Kita datang ke sana sudah ditangkap massa, motornya masih ada di situ waktu kita datangi TKP, tersangka ada di situ, korban ada di situ. Belum tahu juga itu motor siapa," jelasnya.
Ia menyebutkan saat ini pihaknya masih mencari pelaku lainnya.
"Informasi yang kita terima mungkin dua orang, karena belum ada yang bisa kita tanyain," bebernya.
(vic/tribunmedan.com)
