Breaking News

Gelar Sayembara Berhadiah Rp 50 Juta, Pengacara Ade Armando Cari Pelaku Pelucutan Celana Kliennya

Pengacara Ade Armando, Muannas Alaidid menggelar sayembara berhadiah kepada masyarakat.

Arsip AKBP Setyo Wakapolres Jakarta Pusat
Ade Armando di kawasan Gedung DPR RI, Senin (11/4). Dia dipukuli oleh sejumlah orang. 

Namun, setelah dilakukan pendalaman ternyata Abdul Manaf dinyatakan tidak terlibat.

Saat kejadian, Abdul berada Karawang dan dipastikan tidak berada di Jakarta saat hari dan jam kejadian Ade Armando dikeroyok di depan DPR RI.

Kabid Humas Polda metro Jaya Kombes Zulpan mengatakan pihaknya masih melakukan pencarian.

Ia memastikan Polda Metro Jaya akan melakukan pencarian terhadap pria bertopi itu.

"Abdul Manaf, yang kemarin yang kita lakukan penangkapan di Karawang, Ternyata bukan Abdul Manaf yang dimaksud. Tetapi orang bertopi itu tetap kita buru," kata Zulpan di Polda Metro Jaya, Kamis (14/4/2022), dikutip Tribunnews.

Zulpan mengklarifikasi jika pihak kepolisian sempat keliru dalam mengidentifikasi Abdul Manaf melalui teknologi Face Recognition.

Menurut hasil teknologi face recognition pada seseorang yang bertopi, teridentifikasi bahwa orang tersebut adalah 'Abdul Manaf'. Hasinya, tingkat kecocokan wajah saat itu 70 persen.

"Memang dari face recognition yang kita miliki, tingkat kecocokan itu terhadap Abdul Manaf ini 70 persen. Jadi pada saat itu dia pakai topi tertutup dan hasilnya mengarah pada identitas yang bersangkutan," imbuhnya.

Namun, saat polisi memeriksa Abdul Manaf, pihaknya memastikan yang bersangkutan tak terlibat dalam pengeroyokan Ade Armando.

(*/tribun-medan.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ciri-ciri Pelaku Pelucutan Celana Ade Armando, Warga yang Temukan Bakal Diberi Hadiah Rp 50 Juta

 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved