Pembunuhan Brigadir J
Irjen Ferdy Sambo Nangis-nangis Bersandiwara, Mahfud MD Singgung Judi dan Narkoba Hingga Hal Ini
Mahfud MD sebut Irjen Ferdy Sambo nangis-nangis lakukan sandiwara setelah pembunuhan Brigadir J
TRIBUN-MEDAN.COM,- Menteri Koordinasi Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyebut Irjen Ferdy Sambo sempat nangis-nangis bersandiwara setelah pembunuhan Brigadir J.
Adapun momen Irjen Ferdy Sambo nangis-nangis bersandiwara itu dilakukan sang jenderal di hadapan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).
Setelah pembunuhan Brigadir J, Irjen Ferdy Sambo sengaja mengundang Kompolnas ke kantornya di Mabes Polri, untuk melancarkan sandiwara pertama pembunuhan anak buahnya.
Saat itu, kata Mahfud MD, Irjen Ferdy Sambo memainkan 'jebakan psikologi', dengan harapan sandiwara nya bisa berjalan lancar.
Baca juga: Polri Jawab Isu Perlawanan di Internal Usai Irjen Ferdy Sambo Tersangka: 460 Ribu Prajurit Tunduk!
Baca juga: Irjen Dedi Prasetyo Bongkar Alasan Satgassus Polri Pimpinan Irjen Ferdy Sambo Dibubarkan Kapolri
“Hari Senin Kompolnas diundang Ferdy Sambo ke kantornya. Hanya untuk apa? Hanya untuk nangis-nangis di depan Kompolnas,” kata Mahfud MD, ketika hadir di acara podcast Youtube Deddy Corbuzier, Jumat (12/8/2022).
Selain nangis-nangis di hadapan Kompolnas, Irjen Ferdy Sambo kemudian memulai narasi, bahwa pembunuhan Brigadir J ini dilatarbelakangi masalah dugaan pelecehan terhadap istrinya, Putri Candrawathi.
“Saya (Ferdy Sambo) teraniaya, kalau saya sendiri ada di situ, saya tembak habis dia, katanya gitu,” terang Mahfud MD menirukan ucapan Irjen Ferdy Sambo.
Hubungi anggota DPR
Setelah bersandiwara di depan Kompolnas, Irjen Ferdy Sambo tak kehabisan akal.
Dia rupanya menghubungi pihak lain, untuk memuluskan skenario yang diduga sudah disusunnya setelah pembunuhan Brigadir J.
Adapun pihak yang dihubungi Sambo adalah anggota DPR RI.
Namun, anggota DPR RI yang dihubungi Sambo tidak merespon panggilan.
“Ada juga itu anggota DPR dia hubungi, namun pas ditelepon enggak diangkat,” terang Mahfud.
Baca juga: Viral Disangka Putri Istri Irjen Ferdy Sambo, Selebgram Cantik Ini Geram, Lontarkan Kritikan Menohok
Baca juga: Luhut Panjaitan Tak Peduli Siapa Irjen Ferdy Sambo dan Bekingnya: Cabut Sampai Akar-akarnya
Banyak pihak berusaha menutupi pembunuhan Brigadir J
Mantan Menteri Kehakiman, Mahfud MD turut membeber, bahwa kasus pembunuhan Brigadir J ini sebenarnya diduga melibatkan banyak pihak.
Mahfud bilang, banyak pihak yang berusaha menutupi kasus pembunuhan Brigadir J ini.
Mahfud menyebut, dia sengaja ikut menyoroti kasus ini, agar fakta yang terjadi bisa terungkap ke publik.
