Brigadir J Ditembak Mati
PERNYATAAN Kamaruddin Ternyata Fakta Bukan Asumsi, Pegawai Bank Akui Ada Transaksi Rp 200 Juta
Sebelumnya Kuasa Hukum Keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak menyebut ada transaksi keuangan dari rekening Brigadir J pada tanggal 11 Juli
"Saya ketika di-BAP diberi kuasa untuk buka data nasabah Ricky Rizal," kata Anita di persidangan.
"Ada apa," kata Ketua Majelis Hakim, Wahyu Iman Santoso menanyakan hal tersebut.
"Ketika di BAP ditanyakan transaksi-transaksi yang ada di rekening saudara Ricky Rizal," ujar Anita menjawab hakim.
Lalu Anita menyatakan tercatat ada transaksi dalam rekening koran secara bertahap sebesar Rp100 juta sebanyak dua kali sehingga total Rp200 juta.
“Yang saya serahkan itu rekening koran tanggal 11 Juli, dari rekening Ricky Rizal ada uang masuk melalui E-Net Banking pemindahan dari 1296249462 rekening atas nama Nofriansyah Yosua sebesar Rp100 juta sebanyak dua kali di tanggal yang sama tanggal 11 Juli 2022,” kata Anita Amalia Agustine.
“Jadi total Rp200 juta,” kata Anita Amalia Agustine.
Hakim Wahyu Iman Santoso kemudian bertanya lebih detail bagaimana proses pemindahan uang atau mutasi itu dilakukan dari rekening Nofriansyah Yosua ke Ricky Rizal Wibowo.
Anita Amalia Agustine menuturkan, berdasarkan rekening koran mutasi itu dilakukan secara internet banking.
“Menurut rekening koran, ini (pemindahan uang dari rekening atas nama Nofriansyah Yosua ke rekening Ricky Rizal) keterangannya E-Net banking, itu bisa melalui internet banking atau mobile banking, yang melalui jaringan internet,” jawab Anita Amalia Agustine.
Lebih lanjut, Hakim Wahyu bertanya kepada Anita Amalia Agustine berapa jumlah terakhir uang Brigadir J sebelum ada mutasi ke rekening Ricky Rizal Wibowo.
“Mohon maaf yang mulia, untuk saudara Yosua saya tidak ada kuasa untuk membuka berkas atau data nasabahnya,” kata Anita Amalia Agustine.
“Yang saya punya kuasa, hanya saudara Ricky Rizal saja,” kata Anita Amalia Agustine.
Hakim Wahyu kemudian menggali lagi, apakah ada lagi uang masuk setelah tanggal 8 Juli 2022 ke rekening Ricky Rizal.
Anita Amalia Agustine menjawab tidak ada uang masuk yang ada justru uang keluar untuk pembayaran sejumlah hal.
“Dipakai hanya untuk pembayaran PDAM, Telkomsel lalu PLN, Indosat, pembelian Shopee, agak banyak yang mulia, tapi nominal tidak terlalu besar yang mulia,” kata Anita Amalia Agustine.
