Geng Motor

MAKIN BRUTAL, Geng Motor Tebas Tangan Siswa SMP di Labuhan Hingga Nyaris Putus

Wahyuda, siswa SMP ini tangannya nyaris putus ditebas parang kelompok geng motor

Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Array A Argus
TRIBUN MEDAN/APRIANTO TAMBUNAN
Wahyuda, siswa SMP yang tangan kirinya ditebas parang hingga nyaris putus saat menjalani perawatan di RS Martha Friska Medan 

Ia mengatakan, guna mengantisipasi kejadian serupa, pihaknya pun mengklaim sudah rutin melakukan patroli.

Namun, tetap saja kebobolan. 

"Kalau antisipasi, sebelum kejadian ini pun kami selalu melakukan giat patroli rutin. Satu hari itu siang dan malam pasti ada patroli bekerjasama dengan Polres dan Polda untuk menangkap pelaku kejahatan ini," katanya.

Ia pun mengimbau kepada semua orangtua untuk lebih memperhatikan anak-anaknya.

Baca juga: TEWAS DIBACOKI, Pemakaman Siswa SMK Negeri 9 Medan Penuh Haru, Pelaku Utama Langsung Ditangkap

Jangan sampai terlibat aksi geng motor.

Dari pantauan Tribun-medan.com, korbannya kini terbaring lemah di rumah sakit.

Bagian tangan kirinya diperban menggunakan kain kasa berwarna putih.

Korban sendri tak banyak bicara ketika ditanya mengenai peristiwa ini.(cr29/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved