Pembunuhan

Presly Hutapea Tewas Dibunuh Temannya Sendiri, Pelaku Tikam Korban saat Sedang Isi Angin

Jonro Sihombing (33), pelaku pembunuhan yang terjadi di Desa Lau Bagot Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi diringkus Sat Reskrim Polres Dairi.

TRIBUN MEDAN/ALVI SUWITRA
Pelaku diringkus Sat Reskrim Polres Dairi. 

TRIBUN-MEDAN.com, SIDIKALANG - Jonro Sihombing (33), pelaku pembunuhan yang terjadi di Desa Lau Bagot Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi diringkus Sat Reskrim Polres Dairi, Senin (6/3/2023).

Jonro menghabisi nyawa korban, Presly Selamet Hutapea (40) dengan cara di tikam menggunakan pisau di sekujur tubuhnya.

Sehingga, korban mengalami bekas tikaman di bagian perut, lengan tangan, dan leher yang membuat korban kehabisan darah ketika dilarikan ke Puskesmas Tigalingga.

Baca juga: Viral Momen Kocak Sopir Truk Ketiduran hingga Bikin Jalanan Macet

Kasat Reskrim Polres Dairi, AKP Rismanto J Purba mengatakan, kejadian bermula saat korban mengendarai sepeda motor dan hendak mengisi angin di sebuah bengkel tak jauh dari rumahnya.

Saat itu pelaku pun sudah menunggu korban di sekitaran bengkel tersebut dengan membawa senjata tajam.

"Ketika korban datang, si pelaku langsung menikam korban , " Ujarnya.

Setelah puas menikam korban, pelaku pun kemudian melarikan diri dan warga sekitar langsung membawa korban ke Puskesmas Tigalingga.

Baca juga: Nasib Aipda DP, Polisi yang Tampung Mobil Curian, Dicopot dari Jabatan hingga Diperiksa Propam Polda

Setibanya di puskesmas, nyawa korban pun tidak tergolong dan meninggal dunia.

Petugas gabungan Polsek Tigalingga dan Sat Reskrim Polres Dairi bergerak ke lokasi kejadian untuk melakukan pengejaran.

Tak butuh waktu lama, pelaku kemudian diringkus saat bersembunyi di sebuah gubuk milik warga dengan jarak yang cukup jauh dari lokasi kejadian.

"Pelaku kemudian berhasil kami ringkus saat bersembunyi di sebuah gubuk warga, " Terangnya.

Saat ini pelaku di boyong ke Mapolres Dairi untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

(cr7/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved