Terungkap Penyebab Ledakan Kilang Minyak Dumai, Ini Kata Kapolda Usai Rapat Bersama Pertamina
Terungkap pula, karakteristik kebakaran adalah hidrogen, sehingga menghasilkan gelombang udara dan suara yang dahsyat yang berdampak pada lingkungan s
Belum diketahui pasti, apa yang meledak dan penyebab ledakan yang terjadi.
Namun dari rekaman video yang beredar di luar kilang terlihat kobaran api besar dari dalam kilang. Pihak Pertamina Dumai, yang coba Tribun hubungi belum bisa memberikan keterangan.
Jemaah Masjid Al Qiyam yang tengah melaksanakan tadarus Al Quran usai sholat tarawih dikagetkan dengan suara ledakan Sabtu (1/4/2023).
Para jemaah dan warga sekitar pun panik dan berhamburan ke luar.
Ledakan itu berasal dari Kilang Pertamina Internasional RU II Dumai.
Salah satu warga Feri mengatakan saat ledakan terjadi, warga sedang melakukan tadarus Alquran di masjid usai melaksanakan Salat Tarawih.
"Jemaah kaget karena getarannya sangat kuat, ditambah suara ledakan terdengar keras, di luar masjid sudah ramai warga yang keluar rumah. Suasana sempat panik saat itu," jelas Feri.
Warga berkumpul di halaman masjid mengaku khawatir terjadi ledakan susulan.
Pantauan Tribunpekanbaru.com di Jalan Tanjung Raya, yang berada di belakang kilang, sejumlah warga berkumpul di Masjid Al Qiyam.
Sejumlah rumah warga dan masjid mengalami kerusakan.
Kaca rumah warga pecah dan dinding masjid mengalami keretakan.
Masjid mengalami kerusakan di beberapa bagian dinding dan plafon masjid ada yang copot.
Sebuah rumah yang berada di samping kaca jendelanya pecah. P
Pecahan kaca berserakan di lantai teras rumah.
Penghuni rumah menurut keterangan tokoh masyarakat setempat, Feri, mengungsi ke rumah kerabatnya karena khawatir terjadi ledakan susulan.
| MENKEU Purbaya Singgung Ekonomi 10 Tahun Terakhir Era Jokowi: Ekonomi Melambat Secara Signifikan |
|
|---|
| KRONOLOGI KH Anggota DPRD Kebumen Jadi Tersangka Mafia Tanah, Tipu Lansia 70 Tahun |
|
|---|
| DEDI Mulyadi Tolak Keras Diminta Bersihkan Nama Baik Aqua "Dikasih Duit Nih" |
|
|---|
| TAK Terima Viralkan Aqua dari Sumur Bor, Kini Dedi Mulyadi Diminta Bersihkan Nama Baik: Propaganda |
|
|---|
| PANTAS Suci Berani Kirim Karangan Bunga ke Wisuda Dokter Pelakor, Pendidikannya Tak Main-main |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.