Polres Simalungun

Bhabinkambtimbas di Simalungun Sambangi Warga Sampaikan Pesan Larangan Perjudian

Untuk menciptakan program aman dan nyaman di masyarakat, personel Bhabinkamtibmas jajaran Polres Simalungun, Aipda Waris Siswanto melakukan sambang

Istimewa
Untuk menciptakan program aman dan nyaman di masyarakat, personel Bhabinkamtibmas jajaran Polres Simalungun, Aipda Waris Siswanto melakukan sambang warga di Kecamatan Dolok Silau, Kamis (18/05/2023) pagi. 

Bhabinkambtimbas di Simalungun Sambangi Warga Sampaikan Pesan Larangan Perjudian

TRIBUN-MEDAN.com, SIMALUNGUN - Untuk menciptakan program aman dan nyaman di masyarakat, personel Bhabinkamtibmas jajaran Polres Simalungun, Aipda Waris Siswanto melakukan sambang warga di Kecamatan Dolok Silau, Kamis (18/05/2023) pagi.

Dia berpesan kepada masyarakat agar selalu menjaga keamanan dan ketentraman antarsesama masyarakat.

Dalam kegiatan itu, personel Bhabinkamtibmas Polsek Dolok Silau ini juga memasang stiker imbauan di warung-warung. Selain itu, ia juga menerima masukan-masukan dari masyarakat terkait keluhan mereka selama ini.

Selain itu, dia juga menyampaikan agar kedepannya masyarakat tetap menjaga keharmonisan antar umat beragama serta menjaga ketentraman dilingkungan masing-masing.

Sejumlah masyarakat pun meminta agar pihak kepolisian terus melakukan sambang warga serta patroli untuk mengantisipasi aksi kejahatan.

Begitu juga Aipda Waris meminta agar masyarakat tidak melakukan praktek perjudian karena perjudian dapat menimbulkan hal yang merugikan.

Kemudian karena saat ini sudah masuk tahun politik, ia berpesan agar masyarakat tidak saling hujat karena perbedaan dukungan dan bijak dalam menentukan pilihan.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved