Berita Persidangan
Kejatisu Sebut Rapidin Simbolon Tak Ada Nikmati Dana Covid, Ketua DPC PDIP Pakpak Bharat Buka Suara
Pernyataan ini tidaklah sembarangan dan pasti berdasarkan hasil penyidikan secara komprehensif atau penelusuran secara utuh oleh pihak yang berwenang
Penulis: Alvi Syahrin Najib Suwitra | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.COM, PAKPAK BHARAT - Ketua DPC PDI Perjuangan Pakpak Bharat, Sonni Berutu memberikan tanggapan terkait beredarnya isu Rapidin Simbolon yang disebut menyalahgunakan anggaran dana Covid-19.
Menurutnya, berdasarkan keterangan dari Kejatisu yang di muat di beberapa media merupakan pernyataan yang pasti berdasarkan hasil penyidikan.
"Berdasarkan pemberitaan beberapa media, Kejatisu mengungkapkan bahwa pak Rapidin tidak terlibat dalam menikmati atau menyalahgunakan dana covid. Tentu pernyataan ini tidaklah sembarangan dan pasti berdasarkan hasil penyidikan secara komprehensif atau penelusuran secara utuh oleh pihak yang berwenang, " kata Sonni kepada Tribun Medan, Selasa (29/8/2023).
Dirinya menyebut keterangan tersebut harus di hormati oleh banyak pihak dan patut dihargai.
"Hal ini perlu dihargai dan diapresiasi. Mari kita hormati sebagai negara hukum, " katanya.
Baca juga: Bobby Nasution Angkat Bicara soal Perempuan Pelempar Sendal pada Mertuanya, Presiden Jokowi
Baca juga: Gudang Oli Palsu dengan Merek Terkenal Digerebek di Percut Seituan, Ditemukan Mesin Cetakan Botol

Sonni pun menyebut hasil tersebut merupakan adanya indikasi yang saat ini memasuki tahun politik.
"Diduga ada indikasi berkaitan dengan tahun politik, kita paham itu, " katanya.
Sonni pun berharap kepada seluruh masyarakat agar tidak mudah terprovokasi akan informasi yang kebenarannya tidak mutlak.
"Kami yakin dan percaya bahwa masyarakat tidak akan terprovokasi akan informasi yang kebenarannya tidak mutlak. Kita yakini penegak hukum tidak akan berstatement demikian jika tidak berdasar landasan yang kuat, " kata Sonni.
(Cr7/tribun-medan.com)
Update berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
Usai PT DNG Dimenangkan, Ada Uang Klik 0,5 Persen dalam Korupsi Jalan Sumut Rp 165 Milliar |
![]() |
---|
6 Program di Padang Lawas Utara Dialihkan demi Bangun Jalan, Kini Terhenti Dikorupsi Topan Ginting |
![]() |
---|
Saat Topan Ginting Bawa Bundelan Visi Misi Bobby Nasution pada Sidang Korupsi Jalan di Sumut |
![]() |
---|
Besok, Topan Ginting hingga Mantan Sekda Efendi Pohan Jadi Saksi Korupsi Jalan Sumut |
![]() |
---|
Keluarga Brigadir Bayu Perangin-angin Histeris seusaiJaksa Tuntut 8 Tahun Penjara Kasus Peras Kepsek |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.