Viral Medsos

Pembayaran Kredit HP Mandek, Pria Ini Malah Kejar Penagih Utang Pakai Parang saat Ditagih

Seorang pria di Kelurahan Toulour, Kecamatan Tondano Timur, Minahasa Sulawesi Utara viral dan menjadi sorotan di media sosial.

Instagram.com/@isrocuey.official.
Viral pria di Kelurahan Toulour, Kecamatan Tondano Timur, Minahasa Sulawesi Utara ngamuk dan kejar penagih cicilan dengan parang. 

TRIBUN-MEDAN.com – Seorang pria di Kelurahan Toulour, Kecamatan Tondano Timur, Minahasa Sulawesi Utara viral dan menjadi sorotan di media sosial.

Pria tersebut menjadi sorotan lantaran bersikap arogan terhadap beberapa orang yang menagih biaya cicilan hp menunggak.

Saat ppenagih tersebut datang meminta cicilan, pria itu malah ngamuk dan mengejar penagih dengan parang.

Momen saat pria tersebut berbuat arogan terhadap penagih cicilan hp itu viral setelah diunggah oleh akun instagram @isrocuey.official.

“Kkredit HP menunggak, pria di Toulour Minahasa malah kejar para penagih pakai par4ng,” isi narasi dalam keterangan unggahan itu.

Dalam video berdurasi singkat tersebut, terlihat sejumlah orang yang merupakan penagih cicilan menunggu di depan sebuah rumah.

Namun tiba-tiba, dari kejauhan, seorang pria datang dengan cepat sambil membawa senjata tajam.

Tanpa ragu, pria berkaos biru tersebut segera melancarkan serangan ke arah orang-orang yang sedang menunggu.

Perekam berupaya meredakan situasi dengan berbicara kepada pria tersebut, namun upayanya tidak berhasil.

Dia memohon kepada pria tersebut sambil memanggil dengan nada panik kepada para pria yang berada di sekitarnya.

"Pak jangan pak, dibicarakan pak, Oh Tuhan tolong, Bapak-bapak," katanya.

Warga sekitar yang menyaksikan kejadian tersebut ikut terpancing panik dan berusaha mencegah terjadinya tindakan kriminal.

Hingga saat ini, belum diketahui apakah ada pihak yang mengalami luka akibat insiden tersebut.

Kabarnya, kasus itu kini telah dilaporkan ke instansi terkait.

“Menurut informasi terakhir, kejadian ini sudah dilaporkan ke Kepolisian setempat,” lanjut naras dalam unggahan @isrocuey.official.

Dilansir dari Tribun Madano, peristiwa ini dimulai ketika korban, yang juga sebagai pelapor, bersama seorang teman mendatangi tempat tersangka dengan niat untuk menagih pembayaran cicilan barang elektronik.

Dalam waktu singkat, terjadi pertengkaran antara korban dan tersangka.

Tiba-tiba, tersangka mengambil sebilah parang dari dalam rumahnya dan mengejar korban beserta temannya.

Beruntung, korban dan rekannya berhasil menghindar dan segera melaporkan insiden tersebut kepada pihak kepolisian.

"Korban kemudian melaporkan ke Mako Polres Minahasa," ungkap Kanit Resmob Aiptu Ronny Wentuk, Minggu (19/11/2023).

Korban pengancaman adalah seorang mahasiswa berusia 23 tahun dengan inisial DR, berasal dari Kecamatan Kombi, Minahasa.

Tim Resmob Polres Minahasa berhasil menangkap pelaku dalam kasus pengancaman ini yang menggunakan parang.

Kejadian tersebut terjadi di Kelurahan Toulour, Kecamatan Tondano Timur, Minahasa, Sulawesi Utara.

Pelaku, berinisial JP berusia 29 tahun, bekerja sebagai seorang nelayan.

Ia ditangkap oleh polisi di rumahnya.

Proses penangkapan ini dipimpin oleh Kanit Resmob Aiptu Ronny Wentuk.

Tim Resmob juga berhasil mengamankan barang bukti yang relevan.

"Selanjutnya tersangka dibawa ke Mako Resmin untuk di proses hukum lebih lanjut," ujar Kanit Resmob.

(cr31/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved