Berita Viral

VIRAL Pedagang Tewas Bersimbah Darah Ditikam Tetangganya, Pelaku Diduga Dendam

Seorang pria lansia bernama Sukaryo (58) tewas bersimbah darah usai ditikam oleh tetangganya sendiri. . . .

|
Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Salomo Tarigan
Sumber: Instagram.com/@isrocuey.official
Pria paruh baya yang kesehariannya bekerja sebagai pedagang sayur tewas usai ditikam tetangganya di Jalan Veteran Aek Nabara, Desa Perbaungan, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhan Batu, Senin (18/12/2023) 

TRIBUN-MEDAN.COM – Seorang pria lansia bernama Sukaryo (58) tewas bersimbah darah usai ditikam oleh tetangganya sendiri.

Korban yang kesehariannya bekerja sebagai pedagang sayur ditikam oleh tetangganya di Jalan Veteran Aek Nabara, Desa Perbaungan, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhan Batu, Senin (18/12/2023) sekitar pukul 07.30 WIB.

Akibat penikaman tersebut, korban mengalami sejumlah luka di bagian dada kiri, pinggul kiri dan luka robek di  lengan.

Aksi penikaman tersebut sempat terekam kamera warga yang berada di lokasi dan kini rekaman itu beredar luas di media sosial, salah satunya Instagram @isrocuey.official.

Dalam video berdurasi singkat tersebut, tampak korban yang tergeletak dan bersimbah darah diangkat ke dalam mobil untuk dibawa ke rumah sakit.

Diketahui, korban sempat dilarikan dan dibawa  ke Rumah Sakit Sri Gunung Pamela Aek Nabara, namun nyawa korban tidak terselamatkan.

Korban akhirnya tewas akibat banyaknya darah yang keluar dari luka bekas tikaman.

Dikutip Tribun Medan dari berbagai sumber, adapun pelaku bernama Amirul Basri (35).

Amirul merupakan tetangga yang berdomisili tepat didepan rumah korban di Jalan Veteran Aek Nabara, Desa Perbaungan, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhan Batu.

Penikaman tersebut terjadi pada pagi hari,  saat korban baru saja pulang dari mengantar anaknya bekerja dengan mengendarai sepeda motor.

Setibanya di depan rumahnya, pelaku langsung mendekati korban dan tiba-tiba menikam korban dengan menggunakan pisau sangkur.

Akibat penikaman itu, korban mengalami sejumlah luka di bagian tubuhnya.

Ia juga sempat terjatuh bersamaan dengan sepeda motor yang dikendarainya.

Tak berhenti disitu, meski korban sudah terjatuh, pelaku tak berhenti melakukan aksinya.

Ia bahkan semakin membabi buta menghantam korban dan mengarahkan pisau sangkur tersebut berkali-kali ke tubuh korban.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved