Berita Viral

Viral Emak-emak di Marelan Kepergok Mencuri Susu di Minimarket, Panik saat Diciduk Karyawan

Namun saat diamankan karyawan minimarket, emak-emak tersebut langsung panik dan memohon agar diizinkan pergi.

Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Ayu Prasandi
Instagram.com/@medanviralinfo
Viral emak-emak kepergok mencuri susu di salah satu minimarket di Pasar 5 Marelan. 

TRIBUN-MEDAN.COM – Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan emak-emak kepergok mencuri di minimarket.

Emak-emak tersebut kepergok mencuri minuman dan susu di salah satu minimarket di Pasar 5 Marelan.

Namun saat diamankan karyawan minimarket, emak-emak tersebut langsung panik dan memohon agar diizinkan pergi.

Momen saat emak-emak tersebut diamankan usai kepergok mencuri susu terekam kamera, dan kini rekaman itu viral di media sosial setelah diunggah Instagram @medanviralinfo.

“Seorang ibu rumah tangga kedapatan mencuri sejumlah minuman dan susu di sebuah Minimarket pasar 5 marelan,” isi narasi dalam keterangan unggahan itu.

Dalam video berdurasi singkat tersebut, tampak emak-emak yang mengenakan jilbab biru itu ketakutan usai kepergok mencuri.

Ia terlihat panik ketika salah satu karyawan mencoba menelepon seseorang.

Belum diketahui pasti siapa sosok yang ditelpon oleh karyawan tersebut. Namun aksi karyawan itu tampak membuat emak-emak itu panik.

“Janganlah kekgitu kak, janganlah. Yaudah bayar ajalah,” ucap emak-emak itu sambil mengeluarkan dompet miliknya.

Emak-emak itu terlihat memohon dan mengatakan semua barang curiannya akan dibayar. Tetapi karyawan minimarket tersebut ngotot dan tak mengizinkan emak-emak itu meninggalkan lokasi.

“Nggak nggak nggak, tahan tahan,” ucap salah satu karyawan kepada karyawan lainnya.

Karena tetap ditahan oleh karyawan minimarket, emak-emak itu kemudian berdalih bahwa dirinya hanya berbelanja di minimarket itu.

“Aku cuma mau belanja lo, lagi buru-buru lo,” ucap emak-emak itu.

“Ibu memang belanja tapi ibu ngambil,” ucap karyawan yang lain.

“Nggak ada lo pak, nggak ada,” kata emak-emak itu.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved