Berita Viral

Sosok Bilqis Bestie Tuwir-tuwir, Bocah yang Viral Karena Konten Lucunya Meninggal Dunia

Bilqis bestie tuwir-tuwir meninggal dunia karena penyakit auto imun yang dideritanya. Semasa hidup, Bilqis dikenal periang

Editor: Array A Argus
Instagram
Bilqis, bocah yang viral karena kontennya meninggal dunia 

Sambil memegang kamera, ia memperkenalkan para sahabatnya yang duduk di belakangnya. Salah satunya adalah neneknya sendiri.

“Bestie Iqis kali ini lagi bareng sama para bestie tuwir-tuwir nih bestie, yuk kita sebut namanya siji-siji (satu-satu) yuk..” ucap gadis kecil itu dengan penuh senyuman.

Selain itu, Bilqis juga beberapa kali mengcover lagu anak-anak bersama Chacha dengan lagu Anak Ayam Piyik-piyik.

Ibu Bilqis pun sempat memposting suara putrinya menyanyikan lagu Gala Bunga Matahari yang dipopulerkan Sal Priadi. 

Baca juga: Sosok Ahmad Andi Bahri, Sekjen DPP AMPI yang Dinonaktifkan Karena Desakan Kader

"Hari ini Bunda ulang tahun  Iqis, suara emas yang merdu kado terindah Bunda. Bunda bangga punya anak Iqis  yang cantik paling pinter sak Indonesia Raya. Iqis sudah buktikan jadi yang terhebat. Peluk cium dari Bunda."

Rekaman nyanyian ini diposting pada tangga 10 September 2024, dua hari sesudah Bilqis meninggal dunia.  

Sempat Pidato Perpisahan di Sekolah

Sebelum meninggal dunia, Bilqis sempat pidato perpisahan di sekolahnya.

Momen ketika ia melakukan pidato perpisahan di depan guru dan teman itu kini viral di media sosial.

Dalam video tersebut, Bilqis terlihat duduk di sebuah kursi plastik sembari membawa teks pidato.

Ia kemudian berbicara dengan suara lantang.

Baca juga: Sosok Ni Ketut Sri Astari Sarnanitha, Influencer Bali Ramai Dikaitkan Kasus Prostitusi Flame Spa

Dalam pidatonya, Bilqis berpesan agar teman-teman di sekolah selalu kompak dan tidak saling bertengkar.

"Pokoknya kalian harus selalu kompak, gak boleh saling bertengkar," ucapnya.

Ia juga ingin agar SD tempat ia bersekolah selalu maju.

"Tunjukkan kalau SD kita bisa, dalam apapun itu harus selalu kompak ya temen-temen," ungkapnya lagi.

Bahkan ada juga momen haru kala Bilqis mendapat pelukan dari teman-teman sekolahnya.

Terekam beberapa teman Bilqis menangis sedih seakan tahu teman mereka akan pergi selamanya.(tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

Sumber: Warta kota
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved