Lapas Pematangsiantar Lakukan Pengecekan Listrik untuk Cegah Korsleting
Lapas Pematangsiantar lakukan pemeliharaan listrik guna cegah gangguan dan korsleting, pastikan keamanan dan kelancaran operasional seluruh fasilitas.
TRIBUN-MEDAN.com, PEMATANGSIANTAR - Daya Listrik yang stabil sangatlah penting, terutama dalam memaksimalkan operasional lapas. Pekerjaan Kantor, Program Pembinaan, hingga Keseharian Warga Binaan di Lapas tentunya tidak lepas dari penggunaan Listrik.
Sebagai langkah proaktif dalam menjaga stabilitas Jaringan Listrik sekaligus meningkatkan kewaspadaan keamanan dan ketertiban, Lapas Kelas IIA Pematangsiantar Kanwil Kemenkumham Sumut bersama tim teknisi kembali melakukan pemeliharan jaringan instalasi Listrik di Area Lapas, Minggu (06/10).
Kepala Lapas Kelas IIA Pematangsiantar, Sukarno Ali menyampaikan bahwa proses pengerjaan berjalan selama dua hari.
Dimana Tim Teknisi melakukan perawatan infrastruktur kelistrikan meliputi pengukuran daya listrik pada area kantor, sarana pembinaan, pos menara hingga blok hunian yang kemudian dilakukan pemerataan arus listrik untuk menghindari terjadinya korsleting, kerusakan pada instalasi atau bahkan kebakaran.
Pada proses perawatan ini, tim teknisi juga melakukan upgrade pada box panel utama sekaligus pemetaan ulang jalur instalasi untuk memastikan penggunaan arus listrik tetap stabil.
"Perawatan Instalasi Listrik ini diharapkan mampu memaksimalkan deteksi dini gangguan kamtib di Lapas. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk memastikan ketersediaan Listrik yang stabil untuk memaksimalkan operasional Lapas", Ujar Kalapas.
Lebih lanjut, tim teknisi juga turut melakukan pengecekan jalur kabel dan pengukuran daya Listrik pasca perbaikan untuk memastikan Lapas dapat kembali beroperasi secara maksimal tanpa adanya potensi gangguan kelistrikan kedepannya.
Kegiatan pemeliharaan ini diharapkan mampu menunjang keberlangsungan kinerja khususnya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban pada Lapas Kelas IIA Pematangsiantar.
(*)
Kementerian Hukum dan HAM
Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara
Kemenkumham
Kemenkumham Sumut
Kanwil Kemenkumham Sumut
Lapas Pematangsiantar
Bupati Toba Pimpin Pemberian Remisi Kepada Warga Binaan Rutan Klas 2 Balige |
![]() |
---|
Tingkatkan Kamtibmas, Polres Simalungun Silaturahmi Perkuat Sinergitas ke Lapas Narkotika Siantar |
![]() |
---|
Rapidin Simbolon Pertanyakan Sikap Kemenkumham Jadi Penjamin Tersangka Perusakan Rumah Retret |
![]() |
---|
Sosok Brigjen Pol Anom Wibowo, Wakapolda Kepri yang Sempat Jabat Direktur Intelijen Kemenkumham |
![]() |
---|
Kapolres Simalungun Terima Kunjungan Silaturahmi Kalapas Pematangsiantar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.