Polres Sibolga

Polres Sibolga Bersama Mahasiswa dan Tokoh Pemuda Gelar Bakti Sosial Sambut Ramadan 1446 H

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, S.H., S.I.K., M.I.K., secara simbolis melepas bantuan sosial untuk masyarakat yang membutuhkan menjelang Bulan

Editor: Arjuna Bakkara
IST
Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, S.H., S.I.K., M.I.K., secara simbolis melepas bantuan sosial untuk masyarakat yang membutuhkan menjelang Bulan Suci Ramadan 1446 H, Kamis (27/2/2025). 

TRIBUN-MEDAN.COM, SIBOLGA–Menyambut Bulan Suci Ramadan 1446 H, Polres Sibolga menggelar Bakti Sosial Polri Presisi bersama mahasiswa dan tokoh pemuda. Kegiatan ini berlangsung di Aula Dr. HM. Jasin, Jalan Dr. FL. Tobing, Kelurahan Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota, Kamis (27/02/2025) pukul 10.00 WIB.

Kapolres Sibolga AKBP Achmad Fauzy, S.H., S.I.K., M.I.K., memimpin langsung acara ini, didampingi Waka Polres KOMPOL Arifin B. Tampubolon, S.H., serta para Pejabat Utama (PJU) Polres Sibolga. Hadir pula Danramil 06/Kota Mayor Inf. Darwin Gultom, Kabag Ops Polres Sibolga AKP Agus Adhitama, S.E., perwakilan Pemerintah Kota Sibolga, serta berbagai organisasi mahasiswa dan kepemudaan, seperti Aliansi BEM, STPS, GMNI, GAMKI, dan OKP se-Kota Sibolga.

Bakti sosial ini merupakan bagian dari program nasional yang diselenggarakan serentak oleh Mabes Polri dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subyanto, melalui Zoom Meeting dari Lapangan Bhayangkara Mabes Polri. Dalam kesempatan tersebut, bantuan sosial secara simbolis dilepas untuk didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kapolres Sibolga menekankan pentingnya peran mahasiswa dan tokoh pemuda dalam membantu masyarakat, terutama menjelang Ramadan.
"Sinergi antara Polri, mahasiswa, dan pemuda sangat penting. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan bantuan materi, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan kepedulian sosial," ujar Kapolres.

Sebagai bentuk kepedulian, Polda Sumatera Utara menyiapkan 12.000 paket sembako untuk disalurkan ke berbagai wilayah di Sumut. Polres Sibolga sendiri telah menyiapkan 100 paket sembako yang akan diberikan kepada masyarakat kurang mampu di Kota Sibolga. Paket bantuan ini diserahkan langsung oleh Kapolres kepada perwakilan mahasiswa dan tokoh pemuda yang hadir.

Diharapkan kegiatan bakti sosial ini dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan serta mempererat hubungan antara Polri, mahasiswa, dan tokoh pemuda dalam menjaga kebersamaan serta stabilitas keamanan di Kota Sibolga.(Jun-tribun-medan.com).

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved