Berita Viral
DERETAN Penipuan Pecatan Polisi Bharatu CR: Tipu Pedagang Helm hingga Casis Polri, Raup Rp 3 Miliar
Pecatan Polisi Bharatu CR telah melakukan penipuan kepada banyak orang. Bahkan dia meraup lebih dari Rp 3,3 miliar.
Lebih lanjut, Rizal menerangkan, korban yang merupakan salah satu pemilik toko helm di Jalan Raya Cileunyi, telah ditipu oleh anggota polisi tersebut.
Atas penipuannya tersebut, kata Rizal, korban mengalami kerugian Rp380 ribu.
Setelah itu korban sempat melaporkan kejadian tersebut Polsek Cileunyi.
"Awalnya, si korban itu melaporkan ke Polsek Cileunyi," katanya.
"Di mana beberapa hari ke belakang korban yang merupakan pemilik toko helm mendapati kerugian Rp 380 ribu dari aksi penipuan itu," imbuh Rizal.
Rizal mengungkapkan bahwa saat ini pelaku yang merupakan polisi dari kesatuan Brimob tersebut, sudah naik perkara ke berita acara pemeriksaan (BAP).
"Nanti mau ditindaklanjuti. Brimob juga sudah monitor, sedang di proses. Ya sekarang sedang di proses di Propam," ucapnya.
Dikonfirmasi di tempat berbeda, korban bernama Ridha Anisa Fitri (30) menjelaskan, insiden tersebut bermula ketika pelaku berpura-pura melakukan pembayaran non tunai.
Ridha mengatakan, pelaku datang seperti pembeli biasa dan memilih helm.
Setelah menentukan barang, pelaku mengatakan akan membayar lewat QRIS karena tidak membawa uang tunai.
"Biasa, sempat scan barcode dulu, seolah-olah akan melakukan pembayaran," kata Ridha.
Namun, setelah sekian lama, korban mulai curiga.
"Tapi memang dia (pelaku) sempat scan barcode dulu, seolah-olah akan melakukan pembayaran," tuturnya.
Dari rekaman CCTV, terlihat pelaku mengedit tampilan ponsel setelah memindai kode QR, sebelum menunjukkan tampilan bukti transfer ke pegawai toko.
"Setelah dari situ, kalau lihat dari CCTV dia tetap terlihat mengedit dulu handphone, jadi tidak langsung selesai," lanjutnya.
| POLISI Tangkap Pemasok Narkoba ke Onad Leonardo, Barang Bukti Sabu, Alat Hisap, dan Ekstasi |
|
|---|
| BUDI ARIE Sebut Ada Pihak yang Benturkan Prabowo dengan Jokowi Lewat Isu Proyek Kereta Cepat Whoosh |
|
|---|
| PENAMPAKAN Komet 31/Atlas Melintas di Tata Surya, BRIN Tepis Isu Soal Alien: Usianya 7 Miliar Tahun |
|
|---|
| DASCO AHMAD Ogah Tanggapi Soal Keinginan Budi Arie Gabung Gerindra: Saya Belum Dengar Langsung |
|
|---|
| VIRAL Video Bus Harapan Jaya Ugal-ugalan, Tabrak 2 Mahasiswi hingga Tewas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.