Pemerintah Karo Berharap APINDO Jadi Mitra Strategis Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Daerah
Pemerintah Karo Berharap APINDO Jadi Mitra Strategis Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Daerah
TRIBUN-MEDAM.com, KARO - Pemerintah Kabupaten Karo menegaskan komitmennya untuk memperkuat sinergi dengan dunia usaha dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Hal tersebut disampaikan Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes. saat menghadiri Pengukuhan Pergantian Antar Waktu (PAW) Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Karo periode 2023–2028 yang berlangsung di Hotel Sibayak Internasional, Berastagi, Selasa (21/10).
Bupati Antonius Ginting dalam sambutannya mengapresiasi kepengurusan baru APINDO Karo serta menekankan pentingnya peran asosiasi pengusaha dalam memperkuat fundamental ekonomi daerah melalui peningkatan investasi, kolaborasi lintas sektor, dan penciptaan lapangan kerja baru.
“APINDO Kabupaten Karo memiliki peran strategis dalam meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat. Visi APINDO yang ingin melahirkan pengusaha Karo yang sejahtera, berdaya saing, dan profesional sangat selaras dengan arah pembangunan kami, yaitu Karo Beriman, Karo Berbudaya, Karo Modern, Karo Unggul menuju Karo Sejahtera Berkelanjutan,” ujar Bupati.
Bupati menambahkan Pemerintah Kabupaten Karo membuka ruang kolaborasi dengan APINDO untuk memperluas investasi, meningkatkan kemudahan berusaha (ease of doing business), serta memperkuat daya saing pelaku UMKM agar mampu menembus pasar regional maupun nasional.
“Saya berharap APINDO menjadi motor penggerak yang menjembatani kepentingan dunia usaha dan masyarakat. Penguasaan pasar dan inovasi harus menjadi fokus utama agar ekonomi Karo mampu bersaing di tingkat nasional,” tegas Bupati.
Dikatakan Bupati, pengukuhan pengurus APINDO Karo ini diharapkan menjadi momentum awal terbangunnya kemitraan ekonomi yang lebih kuat antara pemerintah daerah, pelaku usaha, dan masyarakat. Dengan semangat kolaboratif, sebutnya, APINDO Karo diharapkan mampu memainkan peran sentral sebagai katalis penggerak ekonomi lokal, khususnya dalam memperkuat sektor unggulan seperti pertanian, UMKM, dan pariwisata.
“Dengan dukungan pemerintah dan sinergi antar pelaku ekonomi, Kabupaten Karo kini berada di jalur transformasi menuju daerah investasi yang kompetitif dan berkelanjutan di Provinsi Sumatera Utara,” terangnya.
Ketua APINDO Karo Daulatta Ras Ginting mengatakan pengukuhan ini bukan sekadar seremoni. Ini adalah awal dari tanggung jawab besar yang kita emban bersama, berangkat dari kerinduan yang tulus akan perubahan nyata bagi masyarakat Karo—terutama bagi para petani, yang selama ini menjadi tulang punggung perekonomian daerah kita.
Daulatta menyadari bahwa selama ini, potensi besar yang dimiliki sektor pertanian kita belum sepenuhnya tergarap dengan baik. Maka dari itu, sebutnya, melalui kehadiran dan peran aktif APINDO, kami ingin membangun jembatan antara dunia usaha, pertanian, industri, UMKM, pariwisata, dan sektor-sektor lain, agar bisa tumbuh dan berkembang secara seimbang dan saling menguatkan.
“Visi kami adalah mewujudkan pengusaha Karo yang sejahtera, berdaya saing, profesional, dan berdampak positif bagi kemajuan masyarakat serta pembangunan daerah,” tegasnya saat memberikan sambutan usai dilantik menjadi Ketua APINDO Karo.
Menurutnya, visi ini mencakup seluruh lapisan pelaku usaha—dari petani kecil, pelaku UMKM, hingga perusahaan besar—yang bersama-sama membentuk fondasi ekonomi daerah yang kuat dan berkelanjutan.
Daulatta berharap melalui APINDO, mereka akan mendorong kemitraan antara petani dan pelaku industri agar hasil pertanian mendapat nilai tambah dan akses pasar yang lebih luas. Kemudian, meningkatkan kapasitas SDM lokal melalui pelatihan dan akses permodalan. Menjadi mitra strategis pemerintah dalam mendorong kebijakan yang pro-investasi dan pro-rakyat. Mengembangkan kewirausahaan, khususnya di kalangan generasi muda Karo, agar mereka tidak hanya mencari kerja, tetapi mampu menciptakan lapangan kerja.
“Saya percaya, perubahan besar selalu dimulai dari langkah kecil yang dilakukan bersama, dengan hati yang tulus dan tekad yang kuat,” ujarnya sembari mengajak semua pengurus APINDO Karo untuk menjadikan pengukuhan ini sebagai awal dari gerakan besar untuk membangun Karo yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera, dengan semangat kolaborasi dan komitmen yang nyata.(*)
PemerintahKabupatenKaro
APINDOMitraStrategis
KaroBerkembang
InvestasiDaerah
PertumbuhanEkonomi
Apindo
InvestasiKaro
EkonomiIndonesia
PemerintahDaerah
| Bupati Toba Hadiri Akad Massal KUR 2025, Pemprov Sumut Dorong Inovasi Daerah Hadapi Penyesuaian TKD |
|
|---|
| Dorong Produktivitas Lewat Perlindungan Pekerja, Apindo Sumut Gelar Sosialisasi Jaminan Kesehatan |
|
|---|
| Apindo Sumut Gelar Sosialisasi Jaminan Kesehatan, Dorong Produktivitas Lewat Perlindungan Pekerja |
|
|---|
| Bank Mandiri & Pertamina Lubricants Perkuat Sinergi, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kerakyatan di Sumut |
|
|---|
| Kondisi Ekonomi Makin Berat, APINDO Minta Raperda KTR Medan Tak Bebani Pelaku Usaha |
|
|---|
