Berita Medan
Gak Kapok Meski Sudah Pernah Dipenjara, Suryanto Bikin Ulah Lagi Curi Mesin AC Tetangga
Ia kembali meringkuk dibalik jeruji besi usai tertangkap mencuri mesin Air Conditioner atau pendingin ruangan milik tetangganya sendiri.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN- Seorang mantan narapidana bernama Suryanto (43) warga Jalan AR Hakim, Kelurahan Tegal Sari Mandala I, Kecamatan Medan Denai, terpaksa kembali berurusan dengan Polisi.
Ia kembali meringkuk dibalik jeruji besi usai tertangkap mencuri mesin Air Conditioner atau pendingin ruangan milik tetangganya sendiri.
Bukan cuma mesin AC, ia juga mencuri alat elektronik dan alat ukur tensi.
Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu Dian Simangunsong mengatakan, tersangka mencuri pada 2 November dan ditangkap tiga hari kemudian, tepatnya 5 November sekira pukul 01:45 WIB.
Selain ditangkap, tersangka juga ditembak kakinya lantaran melawan petugas.
"Tim langsung mengamankan tersangka akan tetapi melarikan diri, hingga petugas melumpuhkan dengan menembak kaki kanan, yang sebelumnya tidak mengindahkan tembakan peringatan dari petugas,"kata Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu Dian Simangunsong, Rabu (5/11/2025).
Polisi menjelaskan, pencurian diketahui pemilik rumah ketika korban pulang melihat pintu besi sudah rusak.
Kemudian korban masuk melihat kondisi rumah berantakan dan barang hilang.
Karena merasa dirugikan, pemilik rumah melaporkan pencurian ke Polsek Medan Area.
"Saat korban tiba di rumah, melihat jerjak besi rumah telah rusak dan mengetahui outdoor AC, ampli video, alat ukur tensi milik telah hilang."
(Cr25/Tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Penyelidikan Lanjutan Rumah Hakim Khamozaro Waruwu yang Terbakar, Cari Bukti-bukti yang Mengganjal |
|
|---|
| Kilau Koleksi Terbaru Morning Dew Hadir di Medan, Berikut Makna Desainnya |
|
|---|
| Tersisa Baju di Badan, Khamozaro Cerita Harta Benda yang Dikumpulkan Ludes Terbakar |
|
|---|
| Airin Waas Dorong Pengrajin Songket Gunakan Warna Alam: Cantik, Ramah Lingkungan, dan Penuh Makna |
|
|---|
| KONDISI Rumah Khamozaro di Medan, Hakim yang Tangani Perkara Korupsi Jalan Sumut, Ludes Terbakar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.