Medan Terkini
4 Gardu PLN Terbakar di Jalan Sakti Lubis Medan, Kerugian Ditaksir Hampir Setengah Miliar
Peristiwa kebakaran menghanguskan gardu milik perusahaan listrik negara (PLN) di Jalan Sakti Lubis, Kelurahan Sitirejo II, Kecamatan Medan Amplas.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Peristiwa kebakaran menghanguskan gardu milik perusahaan listrik negara (PLN) di Jalan Sakti Lubis, Kelurahan Sitirejo II, Kecamatan Medan Amplas.
Kasi Damkar Kota Medan Rusli Simbolon mengatakan, sebanyak empat gardu listrik terbakar.
Ia menyebut, kebakaran berlangsung pada Jumat dinihari tadi sekitar pukul 00:00 WIB, adanya kobaran api.
Kemudian warga melapor ke petugas dan langsung ditindaklanjuti.
Kurang lebih setengah jam disiram, akhirnya api berhasil dipadamkan.
Rusli menyebut, akibat peristiwa ini kerugian PLN ditaksir mencapai Rp 400 juta.
"Objek yang terbakar 4 gardu PLN dan kerugian sekitar Rp 400 juta,"kata Kasi Damkar Kota Medan Rusli Simbolon, Jumat (14/11/2025).
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun api nyaris menghanguskan bangunan yang ada di lokasi jika tidak cepat dipadamkan.
Untuk penyebab kebakaran, Rusli mengatakan masih diselidiki pihak Kepolisian.
Sedangkan untuk armada, damkar kota Medan mengerahkan 2 mobil dengan total kapasitas air terpakai 6.000 liter.
"Dugaan penyebab kebakaran dalam penyelidikan," katanya.
(Cr25/Tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| Unimed Jadi Tuan Rumah LPTK CUP XXII 2025, Hadirkan 937 Peserta dari 14 PTN se-Indonesia |
|
|---|
| MBG di SMA Negeri 6 Medan Ditemukan Cacing, Kepala BGN Sumut: Cacing Tanah, Tim Lagi Cek ke Sekolah |
|
|---|
| Dua Kadis Pemko Terlibat Korupsi Rp 1,1 M di Medan Fashion Festival |
|
|---|
| 3.100 Peserta Ikuti Empat Konferensi Internasional dari Delapan Negara di UNPRI |
|
|---|
| Profil Benny Iskandar, KadiskopUKM yang Ditetapkan Kejari Tersangka Dugaan Kasus Korupsi MFF |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kondisi-empat-gardu-listrik-milik-perusahaan-listrik-negara-PLN-terbakar-di-Jalan-_1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.