Berita Viral
NASIB Kepala dan Pegawai Puskesmas Kosong Saat Ibu Hamil Mau Lahiran, Kini Dapat Hukuman
Beginilah nasib kepala dan pegawai Puskemas yang kosong di Semarang saat ibu hamil mau melahirkan hingga suaminya ngamuk-ngamuk
"Kosong semua, membawa ibu-ibu mau melahirkan, tapi tidak ada petugas sama sekali," ucap perekam lagi.
Pria tersebut merekam ruangan UGD hingga kantor Puskesmas.
"Kosong, petugasnya enggak ada," lanjut pria tersebut sambil menujukkan lorong Puskesmas.
"Yang jaga pun enggak ada," ucap perekam.
Bahkan perekam dan suami dari wanita yang hendak melahirkan sudah keliling tiga kali mencari petugas.
Mereka akhirnya kembali ke mobil dan membawa ibu hamil itu puskesmas lain.
Unggahan ini pun mendapat banyak komentar netizen.
Baca juga: POLISI Curi Mobil Polisi di Lampung, Bermula AKP N Kehilangan Kunci, Pelaku Dibekuk Saat Pesta Sabu
@Hndy@1219.19 "pemerintah tolong turun tangan masalah ini"
@excimer777 "pernah dtng ke puskesmas menjelang jam 12 siang orangnya perengat perengut"
@membahayakan "ada yg jaga bang,dia tidur coba di panggilan pasti dtg,saya jg sering ke puskesmas datang kok di layani,jam 12,00."
@Tanggal 27 "aku jg lahiran di puskesmas 2023 kemaren, tanggalng jam 8 malem, ya emang kosong di depan, tp kn bisa panggil perawat di ruang persalinan, biasanya mereka kumpul di ruang pengiriman, alhamdulillah di layani dgn baik.."
Menaggapi hal itu pula, Hakam mengimbau kepada tenaga kesehatan untuk menjalankan tugas sesuai aturan.
"Imbauannya, menjadi tenaga kesehatan dari awal harus disiplin, punya tanggung jawab dan empati bahkan mereka menjalankan sumpah profesinya. Jalankan tugas mulia ini dengan sepenuh hati," imbuhnya.
Sementara itu, dikutip dari Tiktok Dinas Kesehatan Kota Semarang, jam pelayanan Puskesemas di Kota Semarang mulai dari 07.00 sampai sore.
Tetapi, sejumlah Puskesmas Kota Semarang ada yang buka sampai jam 9 malam.
"Malah ada puskesmas di Kota Semarang buka sampai jam 9 malam. Di Srondol, Puskesmas Ngesrep," ucap Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Mochamad Abdul Hakam.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.