Liga Champions 2025
SKOR AKHIR Liverpool vs Real Madrid, Gol Tunggal Mac Allister Bikin Los Blancos Merana
Hasil pertandingan Liga Champions Liverpool vs Real Madrid yang berlangsung Rabu (5/11/2025) dini hari WIB.
Liverpool dan Real Madrid bermain imbang 0-0 dalam 45 menit pertama.
Setelah jeda turun minum, Virgil van Dijk memiliki peluang gol, tapi berhasil diselamatkan oleh Courtois.
Kiper asal Belgia tersebut juga berhasil menggagalkan peluang Ekitike hanya tiga menit setelah peluang vin Dijk.
Pada menit ke-61, upaya Liverpool untuk mencetak gol membuahkan hasil dari skema bola mati.
Umpan set piece Szoboszlai dari sisi kanan disundul Mac Allister yang berada di dalam kotak penalti Real Madrid.
Skor 1-0 untuk keunggulan Liverpool.
Pada pertengahan babak kedua, Real Madrid berupaya menyamakan kedudukan.
Ancaman dari Kylian Mbappe masih melebar tipis ke sisi kiri gawang Liverpool.
Dalam 10 menit terakhir waktu normal babak kedua,
Trent Alexander-Arnold masuk menggantikan Arda Guler.
Masuknya Alexander-Arnold membuat suasana Anfield lebih mencekam.
Para pendukung Liverpool bersorak untuk TAA, mulai dari saat ia masuk ke lapangan, menggiring bola, bahkan saat hanya tersorot kamera.
Pada menit ke-86, Courtois lagi-lagi keluar sebagai pahlawan Los Blancos.
Ia mencegah peluang emas Liverpool untuk menjadi gol, menghalau peluang sehingga hanya menghasilkan tembakan penjuru.
Bola umpan Salah disontek Gakpo, namun hatuh ke pelukannya saat berada di sisi tengah gawang.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.