3 Ancaman Berbahaya Jokowi
Inilah 3 Ancaman Berbahaya Bagi Presiden Jokowi Selama di Ukraina, Paspampres Diminta Tetap Waspada
Rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Ukraina menjadi sorotan. Ada tiga risiko ancaman keamanan yang perlu diwaspadai Paspampres saat mengawal RI 1.
Ridlwan menilai banyak pihak yang tidak menginginkan hubungan harmonis antara Jokowi dengan Putin tetap terjaga.
"Kemudian ancaman ketiga, yang ada di Moskow juga patut diwaspadai karena banyak juga pihak yang tidak menginginkan hubungan harmonis Jokowi-(Presiden Rusia Vladimir) Putin tetap terjaga," ungkap Ridlwan.
Seperti diketahui, Presiden Jokowi memulai kunjungan ke luar negerinya pada Minggu (26/6/2022) kemarin.
Jokowi akan mendatangi sejumlah negara, termasuk Ukraina dan Rusia yang saat ini masih berkonflik.
Sebanyak 39 Paspampres ditugaskan untuk mengawal RI 1 saat mengunjungi negara-negara tersebut.
Skenario keamanan kepala negara selama kunjungan pun sudah disiapkan dengan matang.
Komandan Paspampres Mayjen Tri Budi Utomo mengatakan, pihaknya menyiapkan helm, rompi, hingga senjata laras panjang untuk pengamanan presiden.
"Perlengkapan pun kami sudah siapkan helm, rompi yang kemungkinan kalau memang berkenan digunakan untuk kesiagaan di sana kita juga sudah siapkan semuanya," ujar Tri, Kamis (23/6/2022).
Tri memastikan seluruh Paspampres yang ditugaskan mengawal Jokowi sudah dibekali latihan khusus.
Mereka nantinya melakukan deteksi dini berbagai risiko keamanan saat Presiden Jokowi berangkat menemui Presiden Ukraina ataupun Rusia.
"Dan Paspampres ini banyak terdiri dari pasukan. Pasukan khusus juga sehingga alhamdulillah kita juga tidak terlalu khawatir karena Paspampres ini ada dari Kopassus, ada dari Denjaka, ada dari Paskhas. Alhamdulillah kita percaya diri," tambahnya.
(Tribun-Video.com)