Berita Medan
Setiap Hari Bertambah Puluhan Pasien Covid-19, Kota Medan Masih Terapkan PTM 100 Persen di Sekolah
Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyebut penerapan PTM 100 persen masih tetap dilakukan, sebab Kota Medan masih berstatus PPKM level satu.
Penulis: Anisa Rahmadani |
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Angka konfirmasi positif Covid-19 di Kota Medan terus mengalami lonjakan.
Berdasarkan data yang dihimpun Tribun Medan dari Pemko Medan, hari ini, Sabtu (6/8/2022) ada penambahan 36 kasus terkonfirmasi positif Covid-19.
Kendati demikian, Pemko Medan masih menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen di setiap sekolah yang ada.
Baca juga: Medan Berstatus PPKM Level I, Masyarakat Diimbau Tetap Terapkan Prokes dan Jalani Vaksinasi Covid-19
Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyebut penerapan PTM 100 persen masih tetap dilakukan, sebab Kota Medan masih berstatus PPKM level I.
"Namun saat ini kita masih terus lakukan evaluasi dan melihat perkembangan Covid-19 di Kota Medan," jelasnya.
Demi mencegah penularan Covid-10, kata Bobby, maka seluruh organisasi perangkat desa (OPD) terus berupaya meningkatkan capaian target vaksinasi, terutama vaksin booster.
"Vaksinasi kita tingkatkan, dan saat ini seluruh kegiatan kedinasan Pemko Medan harus dilaporkan ke Dinkes Medan,"jelasnya.
Bobby pun mengimbau, agar masyarakat tetap sllau mematuhi protokol kesehatan (prokes).
"Terutama penggunaan masker, baik dalam ruang lingkup sekolah, kantor pun ketika berada di luar rumah," jelasnya.
Sementara itu, untuk total angka terkonfirmasi positif Covid-19 Kita Medan per 6 Agustus 2022, berjumlah 73.726 orang.
Baca juga: PPKM Luar Jawa-Bali Diperpanjang 28 Hari, Vaksinasi Covid-19 Berpeluang Bakal Jadi Program Rutin
Kemudian untuk pasien suspek bertambah 38 orang, sehingga total keseluruhan pasien suspek berjumlah 85.978.
Untuk angka kesembuhan pasien Covid-19 berjumlah 38 orang, sehingga total pasien sembuh hingga hari ini berjumlah 72.362.
Kendati mengalami peningkatan positif Covid-1, untuk angka pasien yang meninggal dunia di Kota Medan hingga siang ini masih nol pasien.
Sehingga total pasien yang meninggal dari awal pandemi Covid-19 sampai siang ini berjumlah 1.022 orang.
(cr5/tribun-medan.com)
