Usai Puji Kapolri Sakti, Susno Duadji Cerita Soal Film Ferdy Sambo: Luar Biasa, Bisa Menangis
Sebelumnya, Susno Duadji menyebut Bharada E sosok sakti atas insiden tembak menembak di rumah Ferdy Sambo.
Melihat hal itu, Susno Duadji menyebut Kapolri Jenderal Listyo Sigit adalah sosok yang sakti.
Termasuk ketika menangani dugaan judi online Konsorsium 303 yang disebut menyeret nama Ferdy Sambo
"Kenapa setelah Kapolri ngomong, baru kejadian itu heboh di mana-mana. Karena Kapolri itu sakti.
"Buktinya sekarang judi tiarap semua," papar Susno Duadji.
Ucapan soal Kapolri sakti itu pun diungkap oleh Rustika Herlambang, penasihat ahli Kapolri bidang media sosial.
Diungkapkan penasihat ahli, saat kasus Brigadir J mencuat, Kapolri banyak didesak oleh masyarakat untuk segera menetapkan tersangka.
Namun jenderal Listyo Sigit Prabowo disebutkan Rustika bekerja dalam diam, cermat dan tak terburu-buru.
"Tetapi pak Kapolri seolah-olah lambat, padahal enggak. Dia mendapatkan informasi dari berbagai hal, berbagai pihak dan dia tidak mau gegabah," ungkap Rustika.
Semua informasi yang diperoleh Kapolri disebut sang penasihat ahli diteliti satu persatu.
Bagaimana dia menerima data, setiap masukan, dan Pak Kapolri itu teliti satu persatu.
"Setiap masukan yang masuk, pak Kapolri itu teliti satu persatu," ungkap penasihat ahli.
"Ya saya percaya itu," timpal Susno Duadji.
Kemudian, Susno Duadji menyebut dukungan untuk Kapolri ini sangat banyak.
"Sekarang back up untuk Kapolri banyak, DPR back up, Menko Polhukam, pak Kamaruddin, Pak Deolipa, terus kita termasuk saya yang sudah rakyat jelata memback up luar biasa di media sosial," ujar Susno Duadji.
Lantaran dapat dukungan luar biasa, Susno Duadji berharap agar Kapolri dapat bekerja lebih maksimal dalam menuntaskan kasus Brigadir J dan kasus-kaus lainnya soal Ferdy Sambo.
