Berita Viral

AKBP Purn Eko Resmi Dipolisikan Kasus Tabrak Lari Mahasiswa UI, Biarkan Korban Terkapar hingga Tewas

AKBP Purn Eko Setio Budi Wahono resmi dilaporkan sebagai pelaku tabrak lari mahasiswa UI, Hasya Atallah. 

Tribunnews
AKBP Purn Eko saat rekontruksi kematian Hasya di Srengseng Sawah, Kamis, kemarin. 

"Oleh karena itu, Pak Kapolri, Pak Kapolda, ditindaklanjuti laporan kami dan diperiksa administrasi prosedur penyelidikan dan penyidikan kemarin," pintanya.

"Apabila ada maladministrasi, tolong diperbaiki, karena kami percaya kepolisian akan terus membaik dengan penyelenggaraan administrasi penyelidikan dan penyidikan yang sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku," pungkasnya.

Baca juga: NONTON Live Streaming Gratis Arema FC vs PSM Makassar, Akses di Sini Linknya Lewat HP

Baca juga: Kecam Aksi Bakar Salinan Al-Quran, Ratusan Umat Islam Bakar Boneka Rasmus Paludan di Depan Konjen

Hasil Rekonstruksi Ulang, Hasya Sempat Terlantar Selama 45 Menit

Hasya diketahui sempat terlantar selama 45 menit setelah kecelakaan.

Hal tersebut terungkap dari rekontruksi ulang yang digelar di lokasi kejadian di kawasan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Kamis (2/1/2023) kemarin.

Dari salah satu adegan rekontruksi tersebut, terlihat Hasya diangkat ke pinggir jalan oleh warga yang berada di sekitar lokasi kecelakaan.

"Adegan ke delapan, saksi Saudara Eko menunjukkan letak Saudara Hasya setelah diangkat dari tengah jalan dan dipinggirkan ke tempat aman," kata penyidik.

Hasya diketahui sempat tidak mendapatkan pertolongan medis selama 45 menit.

Dalam proses tersebut, pengemudi ojek online yakni Agus yang datang langsung menelepon ambulans sekitar pukul 21.20 WIB.

"Saksi menelepon ambulans dan 30 menit kemudian kendaraan datang," ucapnya.

Kemudian, setelah ambulans datang, Hasya baru diangkat dan dibawa ke rumah sakit.

Hal tersebut memakan waktu sekitar 15 menit.

"Saudara Eko dan saksi-saksi lain mengangkat Saudara Hasya ke mobil ambulans dan saksi Saudara Eko ikut serta mengikuti dengan mobilnya ke RS Andhika dekat TKP," jelasnya.

Alasan AKBP (purn) Eko Tak Segera Bawa Hasya ke Rumah Sakit Setelah Kejadian

Pihak Eko mengungkapkan alasan Eko tidak langsung membawa Hasya ke rumah sakit.

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved