Berita Viral
Syabda Perkasa Belawa Meninggal Dunia, Fotonya dengan Ibu di Instagram Buat Netizen Bersedih
Dunia bulu tangkas Tanah Air berduka. Salah satu tunggal putra berbakat, Syabda Perkasa Belawa, meninggal dunia.
Profil dan Biodata Syabda Perkasa Belawa, Penyelamat di Thomas Cup 2022 dan Juara Iran Fajr 2023
Diberitakan sebelumnya, Indonesia kembali kehilangan atlet muda berbakat di bidang olahraga bulu tangkis.
Pebulutangkis muda PBSI, Syabda Perkasa Belawa dikabarkan meninggal dunia.
Hal ini disampaikan oleh PBSI melalui laman media sosial.
Kecelakaan Maut di Tol Pemalang, Syabda Perkasa Atlet Badminton Meninggal Bersama Ibunya (Twitter PBSI)
Dijelaskan oleh PBSI, Syabda Perkasa Belawa meninggal dalam kecelakaan di Tol Pemalang, Jawa Tengah.
"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un."
"Keluarga besar PP PBSI mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya salah satu atlet muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21 tahun) dalam kecelakaan di tol Pemalang (Jawa Tengah), Senin (20/3) dini hari," tulis PBSI.
Meninggal Saat Hendak Ziarah ke Sragen
Menurut keterangan dari mantan pebulutangkis Yuni Kartika di Twitter, kecelakaan dialami Syabda Perkasa Belawa saat hendak pergi ke Sragen untuk berziarah.
"Telah meninggal dunia, Syabda Perkasa Belawa," tulis Yuni Kartika di akun Twitter pribadinya.
"Syabda meninggal dunia dalam perjalanan ke Sragen untuk berziarah karena neneknya meninggal dunia. Selamat jalan Syabda, Anda akan dirindukan," lanjut pernyataan Yuni Kartika.
Dalam kecelakaan tersebut, ibunda Syabda juga dikabarkan meninggal dunia.
Sedangkan ayah dan kakak Syabda dikabarkan selamat.
Syabda Perkasa Belawa
Atlet bulu tangkis Syabda Perkasa Belawa meninggal
bulu tangkis
Piala Thomas 2022
Syabda Perkasa Belawa meninggal
| POLISI Tangkap Pemasok Narkoba ke Onad Leonardo, Barang Bukti Sabu, Alat Hisap, dan Ekstasi |
|
|---|
| BUDI ARIE Sebut Ada Pihak yang Benturkan Prabowo dengan Jokowi Lewat Isu Proyek Kereta Cepat Whoosh |
|
|---|
| PENAMPAKAN Komet 31/Atlas Melintas di Tata Surya, BRIN Tepis Isu Soal Alien: Usianya 7 Miliar Tahun |
|
|---|
| DASCO AHMAD Ogah Tanggapi Soal Keinginan Budi Arie Gabung Gerindra: Saya Belum Dengar Langsung |
|
|---|
| VIRAL Video Bus Harapan Jaya Ugal-ugalan, Tabrak 2 Mahasiswi hingga Tewas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.